Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sikap Terpuji Bruno Fernandes, Rela Berikan Tendangan Penalti untuk Kemajuan Manchester United

Ternyata pemain Timnas Portugal ini memiliki maksud tersendiri untuk memberikan peluang penalti Manchester United kepada Marcus Rashford.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Sikap Terpuji Bruno Fernandes, Rela Berikan Tendangan Penalti untuk Kemajuan Manchester United
Paul ELLIS /AFP
Striker Inggris Manchester United #10 Marcus Rashford melepaskan tendangan penalti dan mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Everton dan Manchester United di Goodison Park di Liverpool, barat laut Inggris pada 26 November 2023. Paul ELLIS /AFP 

Atas hasil ini, tim besutan Erik ten Hag kembali melanjutkan tren kemenangan.

Yap, Setan Merah mampu meraih dua kemenangan beruntun di Liga Inggris.

Catatan tersebut membuat Bruno Fernandes cs berhak menempati peringkat ke-6 klasemen.

Manchester United mengoleksi 24 poin dari 13 pertandingan.

Sedangkan Tottenham Hotspur yang bertengger tepat di atasnya, tidaklah terpaut jauh secara poin.

Spurs yang kalah atas Aston Villa dengan skor 1-2 pada pekan ini (26/11/2023) makin terkejar oleh Manchester United.

Saat ini, Spurs-United hanya terpaut dua poin saja.

Striker Aston Villa #11 Ollie Watkins menyundul bola ke gawang tuan rumah Tottenham Hotspur selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris, pada 26 November 2023.
Striker Aston Villa #11 Ollie Watkins menyundul bola ke gawang tuan rumah Tottenham Hotspur selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris, pada 26 November 2023. (Ben Stansall / AFP)
Berita Rekomendasi

Kini, Manchester United dihadapkan pada agenda lanjutnya yang cukup padat

Setan Merah akan menjalani fase grup Liga Champions 2023/2024 hingga Liga Inggris.

Adapun pada bulan depan, kompetisi Liga Inggris juga dihadapkan pada boxing day.

Untuk di Liga Champions, akan bertandang ke markas Galatasary pada Kamis (30/11/2023).

Duel Galatasary vs Manchester United bisa disebut menjadi penentuan terakhir Setan Merah untuk lolos ke fase 16 besar.

Yap, pasalnya Bruno Fernandes cs masih terjebak di dasar klasemen grup A penyisihan.

Namun, jika Manchester United, menang setidaknya memiliki kans untuk naik ke peringkat yang lebih baik.

Pasalnya jarak dua tim di atasnya yakni, Galatasary dan FC Copenhagen cuma terpaut satu poin saja dari perolehan Manchester United.

Tentunya kepercayaan diri Bruno Fernandes maupun Marcus Rashford menjadi salah satu kunci untuk pertandingan ke depan.

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas