Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Nottingham vs Manchester United: Marcus Rashford Akhiri Puasa Gol, MU Kalah Tipis

Satu gol Marcus Rashford belum bisa menghindarkan kekalahan Manchester United dari tuan rumah Nottingham dengan skor 2-1.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Hasil Nottingham vs Manchester United: Marcus Rashford Akhiri Puasa Gol, MU Kalah Tipis
Darren Staples / AFP
Striker Manchester United #10 Marcus Rashford (tengah) dan bek Nottingham Forest #40 Murillo (kanan) berebut bola saat pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris di The City Ground, pada 30 Desember 2023. Darren Staples / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Tuan rumah Nottingham Forest sukses mengalahkan Manchester United dengan skor 1-2 pada hasil Liga Inggris pekan 20, Minggu (31/12/2023) dini hari WIB.

Nottingham Forest mencetak gol lebih dahulu pada menit 64 lewat Nicolas Dominguez.

Ketertinggalan ini membuat Manchester United meningkatkan serangannya.

Akhirnya pada menit 78, Manchester United sukses menyamakan kedudukan lewat kesalahan pemain bertahan tuan rumah.

Baca juga: Hasil Klasemen Liga Inggris: Duka Man United di City Ground, Aston Villa & Man City Depak Arsenal

Garnacho memanfaatkan kesalahan lawan dan langsung membagi bola kepada Marcus Rashford.

Bola itu lantas ditendang Rashford masuk ke pojok kanan gawang.

Ini merupakan gol pertama Rashford setelah terakhir membobol gawang Everton pada pekan 13.

Berita Rekomendasi

Cuma berselang 4 menit, Manchester United kembali kebobolan kedua.

Tepatnya menit 82, Morgan Gibss-White mencetak gol berkat umpan terukur Elanga.

Gol Gibbs-White sekaligus menutup kemenangan Nottingham atas Manchester United dengan skor 2-1.

Gelandang Inggris Nottingham Forest #10 Morgan Gibbs-White (kanan) merayakan gol kedua mereka di depan para penggemar selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Nottingham Forest dan Manchester United di The City Ground di Nottingham, Inggris tengah, pada 30 Desember 2023.
Gelandang Inggris Nottingham Forest #10 Morgan Gibbs-White (kanan) merayakan gol kedua mereka di depan para penggemar selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Nottingham Forest dan Manchester United di The City Ground di Nottingham, Inggris tengah, pada 30 Desember 2023. (Darren Staples / AFP)

Jalannya Pertandingan

Kedua tim langsung tampil menyerang sejak wasit memulai kick-off babak pertama.

Buktinya Nottingham dan Manchester United telah mencatatkan 1 tendangan sudut ketika laga berusia lima menit.

Namun peluang tendangan sudut itu masih belum menghasilkan gol bagi kedua tim.

Memasuki menit 10, Manchester United maupun Nottingham tampak kesulitan menembus pertahanan masing-masing.

Aliran bola masih berada di tengah lapangan dan peluang tembakan ke gawang juga belum ada sama sekali.

Nottingham kerap mengandalkan kecepatan Anthony Elanga guna menembus sisi kanan pertahanan tim tamu.

Begitupun Manchester United yang memulai serangan dari pergerakan Alejandro Garnacho dan Anthony.

Kebuntuan ini terus bertahan hingga pertandingan memasuki menit 30.

Ancaman pertama didapatkan Nottingham lewat sepakan Ryan Yates dari batas kotak penalti.

Sayangnya arah bola tembakan Ryan masih melambung ke atas gawang.

Skor tanpa gol ini tidak berubah sepanjang babak pertama usai.

Pada awal babak kedua, Manchester United hampir saja mencetak gol menit 56.

Diogo Dalot melepaskan sebuah tembakan dari samping kotak penalti.

Upaya fullback asal Portugal itu masih mengenai tiang kanan gawang.

Nottingham justru berhasil membuka keunggulannya pada menit 64.

Berawal dari pergerakan Gonzalo Montiel yang menusuk pertahanan Manchester United.

Montiel lantas melepaskan umpan akurat kepada Nicolas Dominguez yang berada di pertahanan lawan.

Kesempatan ini tidak disia-siakan oleh Dominguez untuk membobol gawang Andre Onana.

Skor pun berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Nottingham.

Ketertinggalan ini membuat Manchester United meningkatkan serangannya.

Akhirnya pada menit 78, Manchester United sukses menyamakan kedudukan lewat kesalahan pemain bertahan tuan rumah.

Garnacho memanfaatkan kesalahan lawan dan langsung membagi bola kepada Marcus Rashford.

Bola itu lantas ditendang Rashford masuk ke pojok kanan gawang.

Skor kini imbang 1-1.

Cuma berselang 4 menit, Manchester United kembali kebobolan kedua.

Tepatnya menit 82, Morgan Gibss-White mencetak gol berkat umpan terukur Elanga.

Gol Gibbs-White sekaligus menutup kemenangan Nottingham atas Manchester United dengan skor 2-1.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas