Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kontroversi Pemain Abaikan Panggilan Timnas Thailand di Piala Asia 2024, Pilih Latihan dengan Klub

Dunia sepakbola Thailand tengah digemparkan aksi gelandang yang memilih mundur setelah mendapat panggilan Timnas Thailand.

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Kontroversi Pemain Abaikan Panggilan Timnas Thailand di Piala Asia 2024, Pilih Latihan dengan Klub
MGR Online
Ekanit Panya memilih berlatih bersama Urawa Red Diamonds dan mengabaikan panggilan Timnas Thailand 

TRIBUNNEWS.COM - Dunia sepakbola Thailand tengah digemparkan aksi gelandang yang memilih mundur alias mengabaikan setelah mendapat panggilan Timnas Thailand.

Sosok tersebut adalah Ekanit Panya, pemain bintang dari Muangthong United.

Gelandang berusia 24 tahun tersebut mendapatkan kontrak peminjaman ke klub Liga 1 Jepang, Urawa Red Diamonds.

Gelandang Chiangrai Ekanit Panya (kanan) merayakan gol penyeimbangnya pada pertandingan sepak bola grup E Liga Champions AFC antara Beijing Guoan dari Tiongkok dan Chiangrai United dari Thailand pada 3 Desember 2020 di Stadion Jassim Bin Hamad di ibu kota Qatar, Doha.
Gelandang Chiangrai Ekanit Panya (kanan) merayakan gol penyeimbangnya pada pertandingan sepak bola grup E Liga Champions AFC antara Beijing Guoan dari Tiongkok dan Chiangrai United dari Thailand pada 3 Desember 2020 di Stadion Jassim Bin Hamad di ibu kota Qatar, Doha. (AFP)

Namun kontrak tersebut justru membuat dirinya rela mundur dari Piala Asia 2024 Qatar.

Ya, nama Ekanit Panya sebenarnya masuk dalam daftar pemanggilan pelatih, Matasada Ishii untuk Piala Asia 2024 di Qatar.

Dikutip MGR Online, pemain yang kerap disapa Book tersebut dikabarkan memilih untuk berlatih bersama tim barunya.

"Ia beralasan ingin mendapat kesempatan berlatih saat pramusim bersama Urawa Red Diamonds, agensinya di J-League."

Berita Rekomendasi

"Terlebih setelah klub dipimpin pelatih baru asal Norwegia, Per Mathias."

"Ia takut tak bisa mengikuti pramusim, namanya akan dikeluarkan dari klub, tulis rilis tersebut.

Namun sikap tersebut tentu mengundang kritik dari banyak pihak.

Termasuk para pundit Thailand yang sangat menyayangkan sikap Book.

Selain itu, pecinta sepak bola ternama Thailand, Yingrak Raksuwan berpendapat jika keputusan Book pasti bukanlah keputusan diri sendiri.

"Sejauh yang saya tahu pada awalnya, Ekanit Panya tidak mengambil semua keputusan sendiri."

"Saat saya mundur, bukan saya sendiri yang memberi tahu Timnas Thailand, tetapi beritanya sudah keluar seperti ini dan yang terdampak tentu pemain," tulis Yingrak Raksuwan melalui akun Facebook pribadinya.

Baca juga: Borok Thailand Diungkap Pelatihnya Sendiri, Pemain Gajah Perang Ternyata Pemalas

Nasi telah menjadi bubur, pelatih Thailand Masatada Ishii harus cepat mencari pengganti.

Dikutip dari Assosiasi Sepakbola Thailand, pelarih asal Jepang tersebut memilih memanggil Pisha Uthra untuk menggantikan Ekanit Panya.

Timnas Thailand memang memiliki banyak jalan terjal menuju Piala Asia 2024.

Pertama dari pelatih baru, Matasada Ishii merupakan nahkoda yang baru saja ditunjuk menggantikan Alexandre Polking.

Lalu sederet pemain yang mengalami cedera jelang Piala Asia.

Dan terakhir Matasada Ishii membongkar sikap para pemain Thailand yang malas-malasan membela Gajah Perang.

"Di Thailand, beberapa pemain yang mendapat panggilan timnas menolak untuk memenuhinya," ucap Masatada Ishii dikutip dari YouTube Think Curve.

"Mereka ada yang menolak atau lebih memilih beristirahat."

"Di Jepang, bermain bagi tim nasional adalah kebanggaan besar."

"Bahkan saat seorang pemain cedera, ia masih ingin pergi bersama timnas," sambungnya.

Thailand akan berebut tiket 16 besar dengan Arab Saudir, Kirgistan, dan Oman di grup F Piala Asia 2024.

Tim berjuluk Chang Suek tersebut akan mulai bertanding pada 16 Januari 2024 melawan Kirgistan di Stadion Abdullah Bin Khalifa.

Daftar Pemain Thailand di Piala Asia 2024

Penjaga Gawang

1. Patiwat Khamai (Bangkok United)

2. Saranon Anuin (Chiangrai United)

3. Siwarak Tedsungnoen (Buriram United)

Pemain Belakang

4. Teerathon Bunmathan (Buriram United)

5. Pansa Hemviboon (Buriram United)

6. Elias Dolah (Bali United)

7. Suphan Thongsong (Bangkok United)

8. Nicholas Mickelson (Odense Boldklub)

9. Suphanan Bureerat (Thai Port FC)

10. Chakphan Praisuwan (Pathum United)

11. Santiphap Channhom (Pathum United)

Pemain Tengah

12. Supachok Sarachat (Hokkaido Consadole Sapporo)

13. Picha Autra (Muangthong United FC)*

14. Bordin Phala (Thai Port FC)

15. Pathomphon Charoenrattanapirom (Thai Port FC)

16. Worachit Kanitsribumphen (Thai Port FC)

17. Sarach Yooyen (Pathum United

18. Kristada Kaman (Pathum United)

19. Peeradol Chamratsamee (Buriram United)

20. Jaroensak Wonggorn (Muangthong United)

21. Weerathep Pomphan (Muangthong United)

22. Rungrat Poomchantuek (Bangkok United)

23. Channarong Promsrikaew (Chonburi FC)

Pemain Depan

24. Supachai Jaided (Buriram United)

25. Suphanat Mueanta (Oud-Heverlee Leuven)

26. Teerasak Poeiphimai (Thai Port FC)

(Tribunnews.com/ Siti N)

 
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
13
11
1
1
26
8
18
34
2
Arsenal
13
7
4
2
26
14
12
25
2
Chelsea
13
7
4
2
26
14
12
25
4
Brighton
13
6
5
2
22
17
5
23
5
Man. City
13
7
2
4
22
19
3
23

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas