Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Daftar Tim Lolos 16 Besar Piala Asia 2023: Jepang Dampingi Irak, Timnas Indonesia Menatap Keajaiban

Terbaru, dari grup D Piala Asia memastikan Jepang melangkah ke babak 16 Besar setelah mengalahkan Timnas Indonesia.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Daftar Tim Lolos 16 Besar Piala Asia 2023: Jepang Dampingi Irak, Timnas Indonesia Menatap Keajaiban
Giuseppe CACACE / AFP
Bek Indonesia #04 Jordi Amat menandai penyerang Jepang #09 Ayase Ueda pada pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Jepang vs Indonesia di Stadion al-Thumama di Doha pada 24 Januari 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut daftar tim yang telah memastikan diri untuk lolos ke babak 16 Besar Piala Asia 2023, Rabu (24/1/2024).

Terbaru, dari grup D Piala Asia memastikan Jepang melangkah ke babak 16 Besar setelah mengalahkan Timnas Indonesia.

Tim Samurai Biru akan mendampingi Irak yang sudah dipastikan lolos ke fase knock-out Piala Asia.

Sedangkan bagi Timnas Indonesia kini menatap cemas untuk melaju ke babak berikutnya.

Pasalnya Timnas Indonesia butuh sebuah keajaiban demi melaju pertama kali ke babak 16 besar tersebut

Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia hanya mampu berebut tiket kelolosan via jalur peringkat ke-3 terbaik.

Adapun melalui update terakhir, posisi Timnas Indonesia tak menguntungkan setelah berdiri tepat di ambang batas kelolosan.

Bek Indonesia #12 Pratama Arhan menandai gelandang Jepang #06 Wataru Endo selama pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Jepang dan Indonesia di Stadion al-Thumama di Doha pada 24 Januari 2024.
Bek Indonesia #12 Pratama Arhan menandai gelandang Jepang #06 Wataru Endo selama pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Jepang dan Indonesia di Stadion al-Thumama di Doha pada 24 Januari 2024. (HECTOR RETAMAL / AFP)
Berita Rekomendasi

Kans Timnas Indonesia terdepak keluar dari daftar empat tim peringkat tiga terbaik masih lebar kemungkinan karena dari grup E dan F belum menggelar pertandingan.

Tribunnews memprediksi duel yang akan menghapus mimpi Timnas Indonesia ke babak 16 besar ialah dari grup F.

Di mana Oman sebagai peringkat ke-3 grup F akan melawan Kirgistan, Kamis (25/1/2024).

Sportskeeda memprediksi Oman akan memenangkan pertandingan dengan skor 0-1.

Walhasil negara dari Timur Tengah itu akan merangsek naik ke posisi runner-up grup F jika menang 0-1 atas Kirgistan.

Di saat yang serupa, diprediksi Thailand akan menggantikan posisi Oman di peringkat ke-3 grup F.

Hal ini didapatkan Thailand karena prediksi Sports Mole menempatkan Gajah Perang kalah melawan Arab Saudi dengan skor 0-2 (25/1/2024).

Baca juga: Sandy Walsh Trending Pasca-kekalahan Telak atas Jepang, Aksinya Selamatkan Muka Timnas Indonesia

Walhasil perolehan poin dari Thailand tak bertambah dan akan digusur oleh Oman yang meraih kemenangan serta memegang catatan head to head imbang atas Tim Gajah Perang.

Dengan lengsernya Tim Gajah Perang ke posisi ke-3 grup F, maka bakal mendepak Timnas Indonesia di empat besar peringkat ketiga terbaik.

Timnas Indonesia akan turun ke posisi lima peringkat ketiga terbaik.

Sedangkan Thailand akan masuk ke jajaran peringkat ketiga terbaik, menggantikan Timnas Indonesia.

Walhasil secara tidak langsung Thailand-lah yang akan memesankan tiket kepulangan bagi Timnas Indonesia.

Thailand sendiri bermain baik selama dua pertandingan grup.

Tim Gajah Perang belum meraih kemenangan, setelah mengalahkan Kirgistan dan meraih hasil imbang atas Oman.

Jika tergusur ke posisi ke-3 klasemen, Thailand akan mengoleksi empat poin, yang di atas kertas jauh lebih baik daripada Timnas Indonesia.

Para pemain Thailand berjabat tangan dengan staf pelatih mereka setelah pertandingan sepak bola Grup F Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Oman dan Thailand di Stadion Abdullah bin Khalifa di Doha pada 21 Januari 2024.
Para pemain Thailand berjabat tangan dengan staf pelatih mereka setelah pertandingan sepak bola Grup F Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Oman dan Thailand di Stadion Abdullah bin Khalifa di Doha pada 21 Januari 2024. (HECTOR RETAMAL / AFP)

Adapun penantian Timnas Indonesia atas pertandingan dua grup selanjutnya tak mungkin dirasakan Jepang.

Jepang yang sempat dalam sorotan kekalahan atas Irak, akhirnya mampu membungkam Timnas Indonesia dengan skor 3-1.

Tim Samurai Biru mengatongi enam poin dan berhak melaju ke partai berikutnya.

Sedangkan untuk Irak mampu meraih poin sempurna di laga grup setelah menang dramatis 3-2 atas Vietnam.

Singa Mesopotamia harus menemukan gol pembeda melalui eksekusi penalti di menit ke-90+12'.

Adapun kekalahan ini, menjadi pukulan pahit Vietnam dalam persaingan grup D Piala Asia.

Vietnam menyandang predikat tim terburuk, setelah tak mendulang satu poin pun selama tiga pertandingan.

Tentunya hasil itu termasuk kontras bagi peserta lainnya, mengingat baik Jepang, Irak dan Timnas Indonesia minimal mendapatkan satu kemenangan.

Dengan demikian menjadi awan kelabu bagi kepulangan Vietnam dari Piala Asia 2023.

Daftar Lolos 16 Besar Piala Asia 2023

1. Qatar (Grup A)

2. Tajikistan (Grup A)

3. Australia (Grup B)

4. Uzbekistan (Grup B)

5. Iran (Grup C)

6. Uni Emirat Arab (Grup C)

7. Suriah (Grup B)

8. Palestina (Grup C)

9. Irak (Grup D)

10. Arab Saudi (Grup F)

11. Jepang (Grup D)

Klasemen Akhir Grup D Piala Asia 2023

1. Irak | 3 | 3| 0 | 0 | 8 - 4 | 4 | 9 Poin

2. Jepang | 3 | 2 | 0 | 1 | 8 - 5 | 3 | 6 Poin

3 Indonesia | 3 | 1 | 0 | 2 | 3 - 6 | -3 | 3 Poin

4. Vietnam | 3 | 0 | 0 | 3 | 4 - 8 | -4 | 0 Poin

Klasemen Sementara Peringkat 3 Terbaik Piala Asia 2023

1. Palestina (Grup C) | 3 | 1 | 1 | 1 | 5-5 | 4 Poin

2. Suriah (Grup B) | 3 | 1 | 1 | 1 | 1-1 | 4 Poin

3. Bahrain (Grup E) | 2 | 1 | 0 | 1 | 2-3 | 3 Poin

4. Timnas Indonesia (Grup D) | 3 | 1 | 0 | 2 | 3 - 6 | -3 | 3 Poin

-------------Lolos 16 Besar-------------

5. China (Grup A)| 3 | 0 | 2 | 1 |0-1 | 1 Poin

6. Oman (Grup F) | 2 | 0 | 1 | 1 | 2-1 | 1 Poin

(*) Keterangan: Ranking | Negara | Jumlah Tanding | Menang | Imbang | Kalah | Kolektivitas Gol | Poin

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas