Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tanda-tanda Konsistensi AC Milan Muncul, Pasukan Pioli Cuma Incar Satu Hal

AC Milan memiliki misi besar kala menjamu Bologna di lanjutan Liga Italia pada Minggu (28/1/2024).

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Tanda-tanda Konsistensi AC Milan Muncul, Pasukan Pioli Cuma Incar Satu Hal
Piero CRUCIATTI / AFP
Para pemain AC Milan melakukan selebrasi di penghujung pertandingan Serie A melawan Frosinone di stadion San Siro pada 2 Desember 2023. AC Milan mulai menunjukkan konsistensi menjelang laga melawan Bologna di Liga Italia, Minggu (28/1/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - AC Milan memandang spesial laga pekan ke-22 Liga Italia mereka.

Rossoneri bakal menghadapi Bologna yang akan digelar Minggu (28/1/2024) pukul 02.45 WIB di San Siro.

Menjelang laga melawan Bologna, AC Milan menunjukkan tanda-tanda konsistensi.

Tak cuma konsisten dalam pola permainan, AC Milan juga menunjukkannya pada hal lainnya.

AC Milan juga konsisten mendapatkan kemenangan.

Bahkan AC Milan kini sedang memiliki empat kemenangan beruntun.

Andai bisa menang melawan Bologna, AC Milan akan meraih lima kemenangan berturut-turut.

Gelandang AC Milan Samuel Chukwueze merayakan setelah mencetak gol pertama tim selama pertandingan sepak bola Grup F Liga Champions UEFA antara AC Milan dan Borussia Dortmund di stadion San Siro di Milan pada 28 November 2023.
Gelandang AC Milan Samuel Chukwueze merayakan setelah mencetak gol pertama tim selama pertandingan sepak bola Grup F Liga Champions UEFA antara AC Milan dan Borussia Dortmund di stadion San Siro di Milan pada 28 November 2023. (Marco BERTORELLO/AFP)
Berita Rekomendasi

Capaian lima kemenangan beruntun itu akan menjadi yang pertama bagi AC Milan musim ini.

Pasukan Stefano Pioli pun termotivasi untuk bisa mendapatkan kemenangan.

Ia mengatakan para pemain sangat antusias menyambut laga melawan Bologna.

Baca juga: Jadwal Liga Italia Pekan 22: Juventus vs Empoli, AC Milan vs Bologna, Fiorentina vs Inter Milan

"Sama seperti yang dikatakan, pertandingan melawan Bologna punya banyak makna," ucap Pioli dikutip dari Calciomercato.

"Ada banyak motivasi dan hal-hal positif lainnya."

"Kami menghadapi semuanya dengan penuh determinasi."

"Kami ingin melanjutkan rentetan kemenangan ini," lanjutnya.

Motivasi mendapatkan lima kemenangan beruntun barangkali menjadi lebih penting bagi AC Milan saat ini.

Dengan kemenangan itu, Rossoneri menunjukkan konsistensi yang selama ini diidamkan.

Masalah konsistensi itu pula yang sempat merepotkan pelatih Stefano Pioli.

Pioli bahkan sempat digoyang isu pemecatan karena laju AC Milan yang kerap goyah.

Raihan tiga angka akan menjadi bonus yang luar biasa.

Rossoneri saat ini memiliki 45 poin dari 21 pertandingan.

Mereka bisa memperpendek jarak dengan Juventus dan Inter Milan.

Untuk diketahui, Juventus memiliki 52 angka dari 21 laga.

Sedangkan Inter Milan mempunyai 51 poin dari 20 pertandingan.

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
13
9
2
2
20
9
11
29
2
Atalanta
13
9
1
3
34
16
18
28
3
Inter Milan
13
8
4
1
31
14
17
28
4
Fiorentina
13
8
4
1
27
10
17
28
5
Lazio
13
9
1
3
28
14
14
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas