Dear AC Milan, Jangan Sampai Inter Milan Scudetto di Derby della Madonnina!
AC Milan mempunyai misi untuk menggagalkan pesta Scudetto Liga Italia bertepatan dengan Derby della Madonnina.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - AC Milan mempunyai misi penting di Liga Italia 2023/2024, yaitu mengagalkan pesta Scudetto Inter Milan di Derby della Madonnina.
Persaingan juara Liga Italia musim ini masih berkutat pada satu klub saja, yaitu Inter Milan.
Inter Milan kini berada di puncak klasemen sementara dengan raihan 76 poin dari 29 pertandingan. Posisi Inter Milan bisa dibilang sangat aman dari kejaran rival-rivalnya.
Nerazzurri unggul 14 poin atas AC Milan yang menduduki posisi kedua berada di bawah mereka. Dengan jarak poin sejauh itu, Inter Milan diperkirakan akan segera meraih gelar scudetto dalam waktu dekat.
Bisa dibilang, tim asuhan Simone Inzaghi itu butuh lima kemenangan lagi untuk bisa memenangkan Liga Italia 2023-2024.
Namun, Inter Milan bisa memastikan gelar Serie A lebih cepat pada pekan ke-33 saat menghadapi AC Milan.
AC Milan dan Inter Milan akan berhadapan dalam laga bertajuk Derby della Madonnina di Stadion San Siro pada Senin (22/4/2024) waktu setempat atau Selasa pukul 01.45 WIB.
Apabila Inter Milan memenangkan tiga laga sebelum bertemu AC Milan, maka kepastian gelar juara akan mereka dapatkan dalam Derby della Madonnina.
Dengan kemenangan di Derby della Madonnina, Lautaro Martinez dkk. akan mengumpulkan 88 poin dari 33 pertandingan.
Sekalipun meraih kemenangan dalam tiga laga sebelum bertemu Inter Milan, AC Milan hanya akan mengoleksi 71 poin dari 33 pertandingan.
Jarak 17 poin akan memastikan Inter Milan meraih scudetto musim ini.
Baca juga: Clue Striker Anyar AC Milan Suksesor Olivier Giroud, Pernah Bikin Cristiano Ronaldo Nangis
Oleh karena itu, AC Milan memiliki misi khusus di Liga Italia musim ini dengan menggagalkan pesta juara rival sekotanya pada Derby della Madonnina.
Dilansir laman SempreMilan, AC Milan mempunyai dua skenario untuk menggagalkan gelar juara Inter Milan.
Skenario pertama adalah dengan mengalahkan Inter Milan pada Derby della Madonnina nanti.
Adapun skenario kedua adalah dengan melepaskan salah satu laga agar AC Milan mengalami kekalahan atau hasil imbang.
Dengan demikian, anak-anak asuh Stefano Pioli tidak perlu melihat Inter Milan merayakan gelar juara di depan mata mereka.
Skenario Inter Milan Juara Liga Italia di Derby della Madonnina
Untuk mewujudkan skenario itu, pertama, Inter dan Milan 'harus' menjaga selisih 14 poin di antara mereka sampai hari derby tiba. Dengan demikian, berarti tiga laga ke depan bakal krusial.
Tiga laga Inter berikutnya, setelah jeda internasional dan sebelum derby kontra Milan, adalah melawan Empoli (kandang), Udinese (tandang), dan Cagliari (kandang).
Sementara itu, Milan akan melawan Fiorentina (tandang), Lecce (kandang), dan Sassuolo (tandang).
Jika Inter dan Milan meraih jumlah poin yang sama dalam tiga laga tersebut, berarti syarat pertama sudah terpenuhi. Selanjutnya, Inter harus mengalahkan Milan di San Siro, dan Scudetto pun akan terkunci.
(Tribunnews.com/Giri)