Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Liga 1 Kembali Dilanjutkan, Satu Pemain Persib Bandung Siap Cetak Rekor

Kabar baik Liga 1 dilanjutkan berimbas kepada karier Henhen Herdiana untuk mencetak penampilan ke-100 di Persib Bandung.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Liga 1 Kembali Dilanjutkan, Satu Pemain Persib Bandung Siap Cetak Rekor
Persib.co.id
Henhen Herdiana sasat bersergam Persib Bandung pada pertandingan musim kedua Liga 1 2023/2024. Kini Henhen mantap pertandingan ke-100 bersama Persib Bandung. 

TRIBUNNEWS.COM - Tim Persib Bandung menyabut baik kabar digulirkannya kembali Liga 1 2023/2024.

Perlu diketahui, mulanya Liga 1 sempat diliburkan untuk kepentingan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23 2024.

Sebagai gantinya, sempat dijadwalkan pertandingan Liga 1 akan kembali digulirkan pada akhir April 2024.

Namun berdasarkan hasil musyawarah dari Club Owner Meeting pada Rabu (3/4) dan Kamis (4/4/2024), ternyata terdapat pemajuan jadwal.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) resmi memulai kembali Liga 1 pada tanggal 15 April 2024 hingga merampungkan seluruh pekan reguler di akhir bulan.

Sejalan dengan itu, salah satu pemain senior di kubu Persib yakni, Henhen Herdiana siap mencetak rekor.

Yap, pemain bek-kiri ini menatap penampilan ke-100 bersama Persib Bandung.

Persib Bandung mengumumkan Henhen Herdiana akan hijrah menuju Dewa United dengan status peminjaman pada musim 2023/2024.
Persib Bandung mengumumkan Henhen Herdiana akan hijrah menuju Dewa United dengan status peminjaman pada musim 2023/2024. (Instagram @persib)
Berita Rekomendasi

Momen tersebut bisa terjadi saat Persib melanjutkan pekan ke-31 Liga 1 melawan Perstia Tangerang, Senin (15/4/2024) mendatang.

Adapun perlu diketahui, sosok Henhen Herdiana bukan pemain sembarang bagi Persib Bandung.

Mayoritas karier Henhen Herdiana dihabiskan untuk tim kecintaan Kota Kembang.

Mulanya pria kelahiran 10 September 1995 telah menjadi pemain Akademi Persib sejak usia belia pada Januari 2014 silam.

Baca juga: Dua Pilar Timnas Indonesia Absen, Shin Tae-yong Siapkan Skema Lain: Panggil Pemain Persib

Butuh waktu tiga tahun untuk bergabung dengan skuad senior Persib.

Saat itu pelatih Djadjang Nurdjaman, yang berhasil melirik potensi dari Henhen Herdiana.

Hingga pada akhirnya pemain asli kelahiran Bandung promosi ke skuad senior Persib pada tahun 2017.

Namun sayang, kemesraan Djanur -sapaan akrab Djadjang Nurdjaman- dan Henhen tidak berjalan lama.

Kontrak pelatih yang membawa Persib menjuarai Liga 1 2014 tidak diperpanjang pada paruh musim 2017.

Walhasil maung Bandung merampungkan sisa musim bersama caretaker Herrie Setyawan.

Dejan Antonic - Djadjang Nurdjaman - Mario Gomez.
Dejan Antonic - Djadjang Nurdjaman - Mario Gomez. (Kolase Tribun Jabar)

Kendati demikian, posisi Henhen Herdiana tetap tak tergantikan.

Perjalanan pemain ini terus berlanjut di saat Persib berganti pelatih menjadi Roberts Rene Alberts hingga Luis Milla.

Adapun saat Persib di tangan Luis Milla, karier Henhen Herdiana sempat meredup.

Di mana pemain satu ini dipinjamkan oleh Persib ke Dewa United pada paruh musim 2022/2023.

Kini, setelah beralih tangan kepada pelatih Bojan Hodak, sosok Henhen Herdina akhirnya kembali ke pangkuan tim Kota Kembang.

Bersama Persib Bandung pada musim ini, ia telah tampil selama 24 dari 30 pekan yang dijalani.

Sang pemain punya peluang untuk mencetak penampilan ke-100 setelah PT LIB mengumumkan untuk melanjutkan kembali Liga 1 2023/2024.

Catatan tersebut sulit untuk diraih pemain Persib lainnya, mengingat lama tahun Henhen Herdiana membela tim Kota Kembang.

Kolasi foto dua pelatih Persib Bandung di Liga 1 2023/2024 ialah Bojan Hodak (kiri) dan Luis Milla (kanan).
Kolasi foto dua pelatih Persib Bandung di Liga 1 2023/2024 ialah Bojan Hodak (kiri) dan Luis Milla (kanan). (Kolase Foto Tribunnews)

Adapun untuk laga mendatang, Henhen Herdiana juga dapat membantu Persib selangkah ke fase championship.

Yap, Persib yang bertengger di peringkat kedua klasemen cumah butuh lima angka lagi atau minimal dua kemenangan untuk melaju ke tahap play-off.

Secara hitung-hitungan, Persib akan meraih minimal 61 poin di akhir klasemen.

Raihan itu memastikan Persib tak akan tergusur dari posisi 4 besar.

Pasalnya tim di luar zona championship paling maksimal akan meraih 59 poin di akhir musim.

Maka di momen penampilan ke-100 Henhen Herdiana, kemenangan bagi Persib juga bisa menapakan satu kaki ke babak selanjutnya.

Jadwal 4 Laga Tersisa Persib Bandung

Pekan ke-31 | Senin, 15 April 2024
Persita Tangerang vs Persib Bandung

Pekan ke-32 | Sabtu, 20 April 2024
Persib Bandung vs Persebaya Surabaya

Pekan ke-33 | Kamis, 25 April 2024
Persib Bandung vs Borneo FC Samarinda

Pekan ke-34 | Selasa, 30 April 2024
PSS Sleman vs Persib Bandung

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas