Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Skor Manchester City vs Luton Town: Beda Kelas, The Citizen OTW Rebut Puncak Klasemen

Prediksi skor Manchester City vs Luton Town pada pekan ke-33 Liga Inggris, Sabtu (13/4/2024). Momentum The Citizen naik ke puncak klasemen.

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Prediksi Skor Manchester City vs Luton Town: Beda Kelas, The Citizen OTW Rebut Puncak Klasemen
Instagram @mancity
Striker Manchester City, Erling Haaland melakukan selebrasi bersama rekan setimnya setelah membobol gawang FC Copenhagen pada leg kedua 16 besar Liga Champions. 

TRIBUNNEWS.COM - Prediksi skor Manchester City vs Luton Town pada pekan ke-33 Liga Inggris, Sabtu (13/4/2024).

Laga Manchester City vs Luton Town bakal digelar di Etihad Stadium, pada pukul 21.00 WIB.

Menjamu Luton Town, di atas kertas Manchester City diprediksi bakal menang mudah.

Sehingga, kans tim asuhan Pep Guardiola untuk naik ke puncak klasemen terbuka lebar.

Skuad Manchester City melawan Copenhagen di leg kedua 16 besar Liga Champions 2023/2024
Skuad Manchester City melawan Copenhagen di leg kedua 16 besar Liga Champions 2023/2024 (instagram/@mancity)

Ya, jika menilik kualitasnya, Luton Town memang bukan lawan sebanding untuk Manchester City.

Berdasarkan tabel klasemen Liga Inggris saat ini, posisi keduanya pun ibarat langit dan bumi.

Manchester City saat ini sedang berjuang untuk merebut gelar juara Liga Inggris.

Berita Rekomendasi

Sedangkan Luton Town merupakan tim papan bawah yang sedang berjuang lepas dari ancaman jurang degradasi.

Selain itu, Manchester City juga sangat perkasa saat main di Etihad Stadium.

Mereka tidak pernah kalah dalam 40 pertandingan terakhir di semua kompetisi saat main di Etihad.

Atas kondisi tersebut membuat Manchester City besar peluangnya untuk meraih tiga poin di laga malam nanti.

Combo maut Haaland dan De Bruyne hancurkan Luton Town di ronde kelima Piala FA, Rabu (28/2/2028).
Combo maut Haaland dan De Bruyne hancurkan Luton Town di ronde kelima Piala FA, Rabu (28/2/2028). (twitter/mancity)

Baca juga: Prediksi Skor Bournemouth vs Manchester United: Tren Buruk MU Rawan Berlanjut, Misi Revans Terancam

Kemenangan atas Luton Town nanti akan membuat Manchester City naik ke puncak klasemen Liga Inggris.

Saat ini Erling Haaland dkk berada di urutan ketiga dengan perolehan 70 poin.

Mereka hanya berselisih satu angka dengan Arsenal dan Liverpool yang berada di urutan pertama dan kedua.

Tambahan tiga poin atas Luton nanti akan membuat The Citizens menggeser Arsenal dan Liverpool.

Sebab, keduanya baru akan memainkan laga pekan 33 Liga Inggris, besok.

Arsenal dijadwaklan akan melawan Aston Villa, sedangkan Liverpool menjamu Crystal Palace.

Menarik dinantikan, pesta gol Manchester City ke gawang Luton Town malam hari nanti.

Prediksi Skor

Sports Mole: Manchester City 3-0 Luton Town

Sportskeeda: Manchester City 4-1 Luton Town

Evening Standard: Manchester City 4-1 Luton Town

Tribunnews: Manchester City 2-0 Luton Town

Prediksi Susunan Pemain

  • Manchester City (4-1-4-1)

Ederson (GK); Rico Lewis, Manuel Akanji, Ruben Dias, Josko Gvardiol; Mateo Kovacic; Matheus Nunes, Bernardo Silva, Oscar Bobb, Jeremy Doku; Erling Haaland.

Pelatih: Pep Guardiola

  • Luton Town (3-4-2-1)

Thomas Kaminski (GK); Daiki Hashioka, Teden Mengi, Reece Burke; Issa Kabore, Alfie Doughty, Jordan Clark, Ross Barkley; Andros Townsend, Tahith Chong; Carlton Morris.

Pelatih: Rob Edwards

Head to Head

28/02/24 Luton Town 2-6 Manchester City (FA Cup)

10/12/23 Luton Town 1-2 Manchester City (Liga Inggris)

5 Laga Terakhir Manchester City

17/03/24 Manchester City 2-0 Newcastle (FA Cup)

31/03/24 Manchester City 0-0 Arsenal (Liga Inggris)

04/04/24 Manchester City 4-1 Aston Villa (Liga Inggris)

06/04/24 Crystal Palace 2-4 Manchester City (Liga Inggris)

10/04/24 Real Madrid 3-3 Manchester City (Liga Champions)

5 Laga Terakhir Luton Town

14/03/24 Bournemouth 4-3 Luton Town (Liga Inggris)

16/03/24 Luton Town 1-1 Nottingham Forest (Liga Inggris)

30/03/24 Tottenham 2-1 Luton Town (Liga Inggris)

04/04/24 Arsenal 2-0 Luton Town (Liga Inggris)

06/04/24 Luton Town 2-1 Bournemouth (Liga Inggris)

Link Live Streaming

LINK <<<

LINK <<<

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Arsenal
19
11
6
2
38
17
21
39
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
19
10
5
4
38
23
15
35
5
Newcastle
19
9
5
5
32
21
11
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas