Daftar Skuad Uzbekistan di Piala Asia U23: Timnas U23 Indonesia Wajib Waspadai 5 Pemain Abroad Lawan
Uzbekistan memiliki 5 pemain abroad yang semuanya membela klub-klub di kasta tertinggi. Kekuatan mengerikan Uzbekistan perlu diwaspadai Shin Tae-yong.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Daftar skuad Uzbeksitan selaku calon lawan Timnas U23 Indonesia di babak Semifinal Piala Asia U23 2024.
Uzbekistan diketahui lolos Semifinal Piala Asia U23 2024 berkat menyingkirkan Arab Saudi dengan skor dua gol tanpa balas.
Kemenangan Uzbekistan mulai terlihat ketika mencetak gol pembuka ke gawang Arab Saudi pada menit 45+2.
Bomber Uzbkiestan yang bermain untuk klub Neftchi Fargona, Khusayin Norchaev membobol gawang Arab Saudi berkat meneruskan umpan rekannya Abbosbek Fayzullaev.
Anak asuh Timur Kapadze semakin di atas angin setelah Arab Saudi bermain dengan 10 orang sejak menit 70.
Hal ini dikarenakan pemain Arab Saudi, Ayman Yahya mendapat kartu kuning kedua yang berujung merah.
Dengan unggul jumlah pemain, Uzbekistan berhasil memanfaatkannya untuk mencetak gol kedua menit 84.
Kali ini gantian Umarali Rakhmonaliyev yang menyumbang gol untuk Uzbekistan.
Gol striker milik Rubin Kazan itu sekaligus menutup kemenangan Uzbekistan atas Arab Saudi menjadi 2-0.
Atas hasil ini, Uzbekistan lolos Semifinal Piala Asia U23 2024 dan telah ditunggu musuhnya Timnas U23 Indonesia.
Melihat keberhasilan Uzbekistan menyingkirkan Arab Saudi, Shin Tae-yong bersama Timnas U23 Indonesia harus mengetahui secara betul kekuatan lawannya tersebut.
Baca juga: Catatan Istimewa Uzbekistan di Piala Asia U23: Selalu Menang & Belum Kebobolan, 10 Pemain Cetak Gol
Khususnya komposisi pemain Uzbekistan yang dibawa ke Piala Asia U23 2024.
Menurut laman AFC, Uzbekistan memiliki 5 pemain bintang yang bermain di luar negeri.
Kelima pemain itu membela klub yang berkompetisi di kasta tertinggi.
Seperti bek Abdulkodir Khusanov. bek tengah Uzbekistan ini merupakan pemain RC Lens di Liga Prancis Ligue 1.
Kemudian ada bek kiri Ibrokhimkhalil Yuldoshev. Dia pemain andalan Kairat Almaty di Premier Liga Kazakhstan.
Beralih ke pemain ketiga yakni Khozhimat Ekrinov. Winger kiri Uzbekistan ini membela Al Wahda di Premier Liga UAE.
Adapun 2 nama terakhir sama-sama bersaing di Liga Rusia.
Mereka adalah gelandang Umarali Rakhmonaliev dan playmaker Abbosbek Fayzullaev.
Jika membahas kontribusi 5 pemain ini di Piala Asia U23 2024, cuma baru 2 nama yang kompak mengumpulkan 1 gol.
Ialah, Umarali Rakhmonaliev mencetak 1 gol saat Uzbeksitan mengalahkan Arab Saudi di Perempat Final.
Sementara Khozimat Erkinov mencetak 1 gol ketika Uzbekistan menang 0-5 dari Kuwait pada fase Grup D.
Daftar Skuad Uzbekistan di Piala Asia U23 2024
Kiper
1 - Abduvohid Ne'matov - Nasaf Qarshi
12 - Vladimir Nazarov - Pakhtakor Tashkent FK
21 - Hamidullo Abdunabiev - FC Olympic
Bek:
2 - Saidazamat Mirsaidov - FC Olympic
5 - Muhammadqodir Hamraliev - Pakhtakor Tashkent FK
13 - Makhmudjon Makhamodjonov - FC Bunyodkor
18 - Alibek Davronov - Nasaf Qarshi
4 - Abdukodir Khusanov - RC Lens
6 - Ibrokhimkhalil Yuldoshev - FC Kairat
Gelandang:
3 - Zafarmurod Abdikrakhmatov - Nasaf Qarshi
8 - Ibrokhim Ibragimov - FC Olympic
10 - Jasurbek Jaloliddinov - FC Neftchi Fergana
15 - Umarali Rahmonaliyev - FC Rubin Kazan
16 - Asadbek Rahimjonov - FC Olympic
17 - Diyor Holmatov - Pakhtakor Tashkent FK
23 - Abdurauf Bo'riyev - FC Olympic
14 - Abbosbek Fayzullaev - CSKA Moscow
7 - Khozhimat Erkinov - Al Wehda
Penyerang:
9 - Ulug'bek Khoshimov - Termez Surkhon
11 - Otabek Jo'raqo'ziev - FC Olympic
19 - Husain Norchaev - FC Neftchi Fergana
20 - Ruslanbek Jiyanov - Navbahor Namangan
22 - Alisher Odilov - FC Olympic
Perbandingan Statistik Uzbekistan dan Timnas U23 Indonesia
- Uzbekistan (Juara Grup D)
4 Menang, 12 Cetak Gol, 0 Kebobolan
Matchday 1 Grup D: Uzbekistan 2-0 Malaysia
Matchday 2 Grup D: Kuwait 0-5 Kuwait
Matchday 3 Grup D: Uzbekistan 3-0 Vietnam
Perempat Final: Uzbekistan 2-0 Arab Saudi
- Timnas U23 Indonesia (Runner-up Grup A)
3 Menang, 1 Kalah, 7 Cetak Gol, 5 Kebobolan
Matchday 1 Grup A: Qatar 2-0 Timnas U23 Indonesia
Matchday 2 Grup A: Timnas U23 Indonesia 1-0 Australia
Matchday 3 Grup A: Yordania 1-4 Timnas U23 Indonesia
Perempat Final: Korea Selatan 2-2 Timnas U23 Indonesia, menang penalti 10-11
Jadwal Timnas U23 Indonesia vs Uzbekistan
- Senin, 29 April 2024
Stadion Abdullah bin Khalifa | Kick-Off pukul 21.00 WIB
Siaran Langsung: RCTI
Live Streaming: Vision+
(Tribunnews.com/Ipunk)