Lionel Messi Salut, Kegilaan Argentina Lolos ke Final Copa America 2024 Mantul Abis
Lionel Messi memberikan apresiasi atas perjuangan ekstra para pemain dalam membawa Argentina lolos ke Final Copa America 2024.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Apresiasi tinggi diberikan Lionel Messi kepada rekan-rekannya di timnas Argentina setelah lolos ke babak Final Copa America 2024. Disampaikan Messi, tim yang dia pimpin tampil menggila untuk membungkam Kanada.
Hasil semifinal Copa America 2024 antara Argentina vs Kanada di MetLife Stadium, Amerika Serikat, berakhir dengan skor 2-0, Rabu (10/7/2024) pagi WIB.
Dwi gol kemenangan La Albiceleste, julukan Argentina, tercipta melalui Julian Alvarez (22') dan Lionel Messi (51').
Khusus bagi Messi, bintang Inter Miami ini berhasil membuka keran golnya di Copa America 2024. Ini menjadi momen tepat Lionel Messi karena paceklik golnya di Copa America 2024 menemui titik temu sebelum laga final berlangsung.
Argentina kini tinggal menunggu pemenang laga antara Uruguay dan Kolombia yang akan berlangsung pada Kamis (11/7/2024).
Selepas pertandingan, Lionel Messi memberikan kredit kepada rekan-rekannya yang berjuang dengan mengeluarkan lebih dari 100 persen kemampuan yang dimiliki, untuk memastikan Argentina tampil di partai puncak.
Terlebih Lionel Messi menyebut, perjalanan Argentina untuk sampai di laga final kali ini jauh lebih sulit dibanding edisi sebelumnya.
Selain lawan yang semakin kuat, faktor non-teknis seperti cuaca panas dan kondisi lapangan yang jelek, menjadi penyebab lain.
"Sungguh gila apa yang telah dilakukan kelompok ini, apa yang telah dilakukan timnas Argentina, karena banyak hal penting yang diberikan kepada final yang saya dan seluruh tim lama ikuti," buka Lionel Messi, dikutip dari laman Mirror.
"Menakjubkan bahwa kami berada di final yang dengan situasi yang benar-benar baru."
"Itu bukan pertandingan yang mudah: tim yang sangat tangguh, lapangan yang sangat buruk, cuaca panas membuat pertandingan menjadi sangat sulit. Layak untuk menikmati final yang baru," sambung La Pulga.
Baca juga: Kata Scaloni soal Final Copa America 2024, Tak Ada Last Dance Lionel Messi bagi Tim Tango
Kemudian bagi pribadinya, dengan usia 37 tahun, Lionel Messi secara blak-blakan kesulitan untuk menjaga ritme peformanya untuk terus di level tertinggi.
Meski demikian, mantan pemain Barcelona dan Paris Saint-Germain (PSG) ini tak ingin kehilangan momentum penting, yakni membawa Tim Tango juara Copa America 2024.
"Saya sempat kelelahan ketika akhir babak pertama. Namun setelah masuk ruang ganti, saya memilih mengubahnya menjadi motivasi dan menyampaikan kepada rekan-rekanku."
"Kami masih memiliki satu langkah lagi (menjadi juara)," sambung Lionel Messi.
Messi turut menorehkan sejumlah rekor usai mengantarkan Argentina ke final Copa America 2024. Dikutip dari Opta, golnya ke gawang Kanada membuat Messi telah mencetak gol di enam edisi berbeda.
Messi melakukan hal tersebut di Copa America edisi 2007, 2015, 2016, 2019, 2021, dan 2024. Ia menyamai rekor dari pemain Brasil Zezinho.
Keberhasilan Messi melaju ke final Copa America 2024 juga membuatnya sudah merasakan delapan final selama membela Argentina.
Ia sudah lima kali merasakan final Copa America termasuk tahun ini. Empat final lainnya Messi bersama Argentina terjadi di ajang Piala Dunia 2016 dan 2022 serta Olimpiade 2008.
Messi meraih tiga juara di antaranya yaitu pada Copa America 2021, Piala Dunia 2022, serta Olimpiade 2008.
La Pulga berpeluang menambah torehan gelarnya di Copa America 2024 dengan Argentina menunggu pemenangan Uruguay vs Kolombia untuk menjadi lawan di final.
(Tribunnews.com/Giri)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.