
Conor McGregor Ikut Arus Final Euro 2024, Duel Spanyol vs Inggris Bisa Untungkan The Notorious
Petarung MMA kenamaan, Conor McGregor ikut menjagokan Spanyol untuk bisa mengalahkan Inggris di Final Euro 2024 nanti.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri

TRIBUNNEWS.COM - Petarung MMA kenamaan, Conor McGregor, tak mau melewatkan semarak final Euro 2024 antara Spanyol vs Inggris.
Bahkan Conor McGregor ikut dalam arus Final Euro 2024 yang akan digelar Senin (15/7/2024) pukul 02.00 WIB di Olympiastadion, Berlin, Jerman.
Tentu saja Conor McGregor punya caranya sendiri untuk ikut menyemarakkan Euro 2024.
Rupanya, petarung berjuluk The Notorious ini memilih untuk mengikuti bursa taruhan.
Ia menjagokan Spanyol untuk bisa mengalahkan Inggris di Final Euro 2024.
Tak cuma menjagokan Spanyol, McGregor juga coba menebak skor akhir pertandingan.
Menurutnya, La Furia Roja akan menang dengan skor cukup telak 3-1.
Jagoan asal Irlandia ini menuliskan prediksinya lewat akun X pribadinya.
Baca juga: Pertanda Timnas Inggris Juara Euro 2024, Kutukan Jerman Melahap Spanyol
"Halo semuanya, Spanyol akan menang 3-1 (melawan Inggris)" tulis McGregor.
"Pertandingan ini bertepatan dengan hari ulang tahun saya."
"Semoga beruntung semuanya," sambungnya.
Terlepas dari apa yang dilakukan Conor McGregor, pertandingan antara Spanyol dan Inggris akan menyajikan duel seru di atas lapangan.
Secara head to head, kedua tim memang saling sikut.
Namun Timnas Inggris lebih unggul empat kemenangan ketimbang Spanyol.
Dikutip dari 11v11, Inggris telah memenangkan 14 pertandingan dalam 27 pertemuan mereka dengan Spanyol.
Sementara Spanyol telah mengantongi 10 kemenangan. Dan tiga lainnya berakhir imbang.
Untuk ajang Euro, Inggris dan Spanyol baru dipertemukan lagi sejak perempat final 1996.
Kala itu, Inggris berhasil menang atas Spanyol lewat adu penalti dengan skor 4-2 setelah bermain imbang tanpa gol.
Head to Head Spanyol vs Inggris
15/5/1929 Spanyol 4-3 Inggris
9/12/1931 Inggris 7-1 Spanyol
2/7/1950 Spanyol 1-0 Inggris
18/5/1955 Spanyol 1-1 Inggris
30/11/1955 Inggris 4-1 Spanyol
15/5/1960 Spanyol 3-0 Inggris
26/10/1960 Inggris 4-2 Spanyol
8/12/1965 Spanyol 0-2 Inggris
24/5/1967 Inggris 2-0 Spanyol
3/4/1968 Inggris 1-0 Spanyol
8/5/1968 Spanyol 1-2 Inggris
26/3/1980 Spanyol 0-2 Inggris
18/6/1980 Inggris 2-1 Spanyol
25/3/1981 Inggris 1-2 Spanyol
5/7/1982 Spanyol 0-0 Inggris
18/2/1987 Spanyol 2-4 Inggris
9/9/1992 Spanyol 1-0 Inggris
22/6/1996 Inggris 0-0 Spanyol (Pen 4-2)
28/2/2001 Inggris 3-0 Spanyol
17/11/2004 Spanyol 1-0 Inggris
7/2/2007 Inggris 0-1 Spanyol
11/2/2009 Spanyol 2-0 Inggris
12/11/2011 Inggris 1-0 Spanyol
13/11/2015 Spanyol 2-0 Inggris
15/11/2016 Inggris 2-2 Spanyol
8/9/2018 Inggris 1-2 Spanyol
15/10/2018 Spanyol 2-3 Inggris
(Tribunnews.com/Guruh)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.