Bek Asing Persib Bandung Menatap Optimis Laga Perdana Liga 1 2024/2025
Nick Kuipers yang telah menjadi andalan Persib selama lima musim sedang bersiap diri dengan baik menjelang laga perdana Liga 1.
Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Pemain Persib Bandung asal Belanda, Nick Kuipers, menatap serius pertandingan Liga 1 musim 2024/2025.
Dijadwalkan juara bertahan Liga 1 Persib Bandung bakal melawan juara tim promosi PSBS Biak di Stadion Si Jalak Harupat pada Jumat (9/8/2024) kick-off 19.00 WIB.
Nick Kuipers yang telah menjadi andalan Persib selama lima musim, kini bersiap dengan baik menjelang laga perdana itu.
Terlebih Nick Kuipers dkk punya waktu istirahat lebih pasca-tersingkir lebih cepat dari fase grup Piala Presiden 2024.
"Persiapan kami belum seratus persen, tapi masih ada waktu untuk itu," kata Nick Kuipers dilansir melalui laman Persib.
"Kami harus siap untuk pertandingan pertama," lanjut eks pemain ADO Den Haag itu.
Nick Kuipers berharap Persib mampu memenangkan laga pertama.
Target tersebut harus dilakukan secara konsisten hingga pertandingan musim ini berakhir.
"Kami harus memastikan bisa menang di laga pertama," kata Nick Kuipers.
"Tentu saja tak hanya di laga pertama, namun hingga musim berjalan panjang," sambung Nick.
"Terpenting adalah kami harus memiliki musim yang bagus, bukan hanya terpaku pada satu pertandingan saja," pungkasnya.
Baca juga: Liga 1 - Bojan Hodak Antisipasi Motivasi Tinggi Lawan saat Jumpa Persib Bandung
Adapun pada musim ini, Nick Kuipers mendapati rekan duet baru di lini pertahanan Persib.
Setelah musim menakjubkan bersama Albeltro Rodriguez, Nick Kuipers akan berdampingan dengan Gustavo Franca hingga Mateo Kocijan.
Tentu dibutuhkan adapatasi lebih supaya permainan ketiganya nyetel di Liga 1 musim 2024/2025.
Selain di Liga 1, Persib juga berkesempatan mewakili Indonesia dalam turnamen Liga Champions Asia (Two).
Tim Maung Bandung yang dipastikan telah lolos, masih menunggu hasil drawing grup setelah menyelesaikan partai play-off pada bulan ini (Agustus).
Daftar 30 pemain PERSIB di Liga 1 2024/2025
(sumber: Persib.co.id)
Penjaga gawang
Kevin Ray Mendoza (1); Teja Paku Alam (14); Sheva Sanggasi (99); Fitrah Maulana (50)
Belakang
Nick Kuipers (2), Gustavo Franca (4), Kakang Rudianto (5), Henhen Herdiana (12), Victor Igbonefo (32), Robi Darwis (6), Muhammad Rezaldi Hehanusa (56), Mohamad Edo Febriansah (97), Faris Abdul Hafizh (30), Achmad Jufriyanto (16)
Tengah
Dedi Kusnandar (11), Rachmat Irianto (53), Marc Klok (23), Abdul Aziz (8), Tyronne del Pino (10), Beckham Putra Nugraha (7), Adam Alis (18), Mateo Kocijan (17), Muhammad Adzikry (71)
Depan
Ciro Alves (77), David da Silva (19), Muhammad Dimas Drajad (9), Mailson Lima (94), Febri Hariyadi (13), Ferdiansyah (37), Ryan Kurnia (96).
Jadwal Persib Bandung di Putaran Pertama Liga 1 2024/2025.
(sumber: Flashscore)
(9/8): Persib Bandung vs PSBS Biak
(19/8): Dewa United vs Persib Bandung
(25/8): Persib Bandung vs Arema FC
(11/9): PSM Makassar vs Persib Bandung
(15/9): Persib Bandung vs PSIS Semarang
(23/9): Persib Bandung vs Persija Jakarta
(28/9): Madura United vs Persib Bandung
(18/10): Persib Bandung vs Persebaya Surabaya
(28/10): Persik Kediri vs Persib Bandung
(1/11): Persib Bandung vs Semen Padang
(22/11): Persib Bandung vs Borneo FC Samarinda
(1/12): Bali United vs Persib Bandung
(9/12): PSS Sleman vs Persib Bandung
(13/12): Persib Bandung vs Malut United
(18/12): Barito Putera vs Persib Bandung
(22/12): Persib Bandung vs Persita Tangerang
(29/12): Persis Solo vs Persib Bandung
(Tribunnew.com/Bayu Panegak)