Percaya Takhayul Sepak Bola, Emiliano Martinez Rela Ganti Nomor Punggung di Aston Villa
Penampilan berbeda akan mewarnai kiprah Emiliano Martinez sebagai penjaga gawang utama Aston Villa musim 2024/2025.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Penampilan berbeda akan mewarnai kiprah Emiliano Martinez sebagai penjaga gawang utama Aston Villa musim 2024/2025.
Emiliano Martinez yang selama ini dikenal menggunakan nomor punggung 1 bersama Aston Villa, memutuskan untuk berganti nomor.
Meskipun berstatus sebagai kiper utama, Emiliano Martinez sudah enggan lagi untuk memakai nomor punggung 1 di Aston Villa.
Kiper berdarah Argentina itu memilih mengenakan nomor punggung sama dengan yang ia pakai di Argentina.
Ya, eks penjaga gawang Arsenal itu resmi memutuskan memakai nomor 23 di punggung jersey Aston Villa.
Baca juga: Video Viral Aksi Heroik Emiliano Martinez Bela Suporter Argentina yang Dipukuli Polisi Pakai Tongkat
Bukannya tanpa alasan, Emiliano Martinez memilih berganti nomor punggung tersebut di level klub.
Penjaga gawang terbaik Piala Dunia 2022 lalu itu merasa nomor 23 akan membawa keberuntungan bagi dirinya di level klub.
Percaya dengan takhayul menjadi motif utama Emiliano Martinez mengenakan nomor punggung yang sama di level klub dan timnas.
Emiliano Martinez percaya bahwa kesuksesannya membawa Argentina meraih kejayaan dalam tiga tahun terakhir.
Bakal bisa menular ke Aston Villa, klub yang telah diperkuat Emiliano Martinez sejak dua musim lalu tersebut.
"Saya ingin mempersembahkan trofi kepada para penggemar Aston Villa," kata Emiliano Martinez dilansir Talk Sport.
"Saya benar-benar percaya dengan sebuah takhayul, jadi saya putuskan mengubah nomor punggung menjadi 23 musim ini,"
"Ini adalah angka yang sangat istimewa bagi saya dan keluarga," tukasnya.
Ambisi besar yang dimiliki Emiliano Martinez untuk meraih kesuksesan bersama Aston Villa bukanlah omong kosong.
Apalagi pada musim 2024/2025, Aston Villa bakal bertarung di empat kompetisi berbeda, termasuk salah satunya Liga Champions.
Kesempatan bermain di Liga Champions tentu menjadi panggung Emiliano Martinez membuktikan kualitasnya.
Selama ini, Emiliano Martinez kerapkali dipandang hanya jago bermain di level timnas saja, tapi berbeda ketika memperkuat klubnya sendiri.
Hal itulah yang kemungkinan akan dibantah Emiliano Martinez dengan penampilan hebatnya musim ini dengan nomor punggung yang baru.
Terdekat, Emiliano Martinez akan menjalani laga pertama musim ini bersama Aston Villa di Liga Inggris.
Aston Villa dijadwalkan akan bertandang ke markas West Ham pada pekan perdana Liga Inggris musim ini.
Keseruan laga West Ham vs Aston Villa bakal digelar di London Stadium, Sabtu (17/8/2024) jam 23.30 WIB.
Laga melawan West Ham akan menjadi pembuktian awal Emiliano Martinez dengan nomor punggung anyarnya musim ini di Aston Villa.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.