Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sama-sama Bapuk, Gelandang Madura United Waspadai Kebangkitan Persis di Liga 1

Kondisi tim serupa membuat laga Persis vs Madura United sengit diprediksi. Keduanya bakal mencoba meraih kemenangan perdana di musim ini.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Sama-sama Bapuk, Gelandang Madura United Waspadai Kebangkitan Persis di Liga 1
Instagram Madura United
Pemain Madura United asal Brasil Lulinha merayakan gol pertama dalam musim kompetisi Liga 1 2024/2025. 

TRIBUNNEWS.COM - Gelandang Madura United, Lulinha menatap serius pertandingan melawan Persis Solo dalam pekan ke-4 Liga 1 2024/2025.

Duel Persis vs Madura United bakal digelar pasca-jeda internasional FIFA Matchday pada Jumat (13/9/2024) mendatang.

Bagi Lulinha, laga tersebut bisa menjadi ajang perbaikan performa Laskar Sape Kerrab.

Pasalnya Madura United urung mencapai hasil terbaik dalam tiga awal pekan ini.

Tim runner-up championship series musim lalu telah menderita dua kekalahan dan satu hasil imbang.

Imbasnya Madura United terdepak di urutan ke 15 atau satu peringkat di atas zona degradasi.

Persita Tangerang Muhammad Toha Madura United Lulinha
Kapten tim Persita Tangerang Muhammad Toha berebut bola dengan kapten tim Madura United Lulinha dalam pertandingan pekan ke-3 Liga 1 2024/2025.

Apesnya di saat Madura United perlu berbenah, justru mendapat lawan yang notabene juga dirundung awan mendung.

Berita Rekomendasi

Ialah Persis Solo yang telah menelan tiga kekalahan beruntun di Liga 1.

Ramadhan Sananta cs duduk di peringkat ke-17 zona degradasi klasemen.

Maka bagi Lulinha, Persis juga serupa Madura United yang akan menargetkan tiga poin pada pertandingan mendatang.

Walhasil laga mendatang tidaklah mudah. Masing-masing siap memberikan yang terbaik.

Baca juga: Update Kabar Persebaya Surabaya: Rivera Ingin Lini Depan Berbenah, Catur Mulai Pulih

"Ini akan menjadi laga sulit karena Persis juga dalam kondisi tidak baik," ujar Lulinha dilansir laman Liga Indonesia Baru (LIB).

"Mereka belum mendapat poin," sambung gelandang asal Brasil itu.

"Karenanya, Madura United perlu fokus menghadapi Persis Solo," harap kolektor satu gol musim ini.

Sebagai pemain senior dan kapten tim, Lulinha siap memotivasi para rekannya.

Madura United harus keluar dari performa buruk ini secepat mungkin.

"Sebagai pemain senior, saya mengatakan kepada rekan-rekan saya bahwa sangat penting untuk bangkit," ujar Lulinha.

"Sangat penting juga untuk menunjukkan progres," sambung pemain 34 tahun itu.

"Jangan berpikir soal pertandingan-pertandingan lain, apalagi ketika kita kalah,"

"Berpikir saja tentang laga berikutnya," pungkas Lulinha.

Pemain Madura United asal Brasil Lulinha merayakan gol pertama dalam musim kompetisi Liga 1 2024/2025.
Pemain Madura United asal Brasil Lulinha merayakan gol pertama dalam musim kompetisi Liga 1 2024/2025. (Instagram Madura United)

Di satu sisi, tim lawan Persis Solo juga sedang giat melakukan evaluasi dalam jeda internasional kali ini.

Tim besutan Milomir Seslija akan menggelar Pemusatan Latihan (TC) di Yogyakarta mulai 31 Agustus sampai 6 September 2024.

Fokus pembenahan dari Persis Solo adalah terkait komunikasi antar lini.

"Target kami jelas, kami butuh kemenangan," ujar Milo -sapaan Milomir- dilansir melalui laman klub.

"Masih ada dua pekan sebelum berjumpa Madura, dan semua pemain dalam kondisi baik," sambung pelatih asal Bosnia itu.

Pelatih Persis Solo asal Bosnia, Milomir Seslija alias Milo, dalam pertandingan Piala Presiden 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (25/7/2024).
Pelatih Persis Solo asal Bosnia, Milomir Seslija alias Milo, dalam pertandingan Piala Presiden 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (25/7/2024). (Persissolo.id)

Menarik melihat bagaimana pertandingan Persis vs Madura United berlangsung.

Duel kedua tim akan tersaji selepas libur FIFA Matchday, tepatnya di Stadion Manahan Solo, Jumat (13/9/2024) mendatang.

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas