Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Delapan Tim Regional Surabaya dan Solo Lolos ke Grand Finale Meet the World With SKF

64 tim dari regional Surabaya dan Solo bersaing untuk memperebutkan 8 tempat ke Babak Grand Finale.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Delapan Tim Regional Surabaya dan Solo Lolos ke Grand Finale Meet the World With SKF
Dok: Cantrik ACL
Semarak Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025 di Surabaya dan Solo. 

Delapan Tim Regional Surabaya dan Solo Lolos ke Grand Finale Meet the World With SKF
 
 
Abdul Majid/Tribunnews.com 
 
 
 
 
 
 

 


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA –  Gelaran Meet the World With SKF Road to Gothia Cup 2025 telah menyelesaikan Babak Regional untuk kota ketiga dan keempat.

Kali ini, Surabaya dan Solo yang mendapat kesempatan disambangi Meet the World With SKF Road to Gothia Cup 2025 pada 9 dan 10 November 2024.

 

64 tim dari regional Surabaya dan Solo bersaing untuk memperebutkan 8 tempat ke Babak Grand Finale. Di mana, 32 tim di masing-masing kota, dibagi menjadi 8 grup, dengan satu grup dihuni 4 tim.

 

Berita Rekomendasi

Meet the World With SKF Road to Gothia Cup 2025 Babak Regional Surabaya digelar di Lapangan Sriti Arhanud Gedangan, Sidoarjo. Sedangkan di Solo, pertandingan berlangsung di Lapangan Banaran Grogol, Sukoharjo.

 

Uniknya, 8 tim yang lolos ke Babak Grand Finale, berasal dari kabupaten/kota yang berbeda. Di Surabaya, empat tim yang lolos ke Babak Grand Finale adalah Diklat Reklamindo (Batu), Farfaza FC (Surabaya), Diklat Gama (Malang), dan Forsgi Sidoarjo (Sidoarjo). Dari Solo, ada G Soccer (Semarang), Diklat Wajar (Magelang), Mars Merah (Solo), dan Mataram Utama (Yogyakarta).

 

Pada Regional Surabaya, Diklat Reklamindo keluar sebagai juara Regional Surabaya, setelah menumbangkan Farfaza FC 1-0 di laga final. Dalam perebutan tempat ketiga terbaik, Diklat Gama keluar sebagai pemenang, usai menumbangkan Forsgi dengan skor 1-0.

 

“Kunci kemenangan kami adalah disiplin, kerja keras, dan tentunya istirahat yang cukup. Kami bangga meraih gelar juara di Surabaya, karena seluruh pemain hasil binaan didikan Diklat Reklamindo sendiri, tanpa mengambil pemain dari sekolah sepak bola lain. Kami akan mempersiapkan diri dengan lebih lagi untuk babak Grand Finale di Jakarta,” kata Handoko, pelatih Diklat Reklamindo. 

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
23
17
5
1
56
21
35
56
2
Arsenal
24
14
8
2
49
22
27
50
3
Nottm Forest
24
14
5
5
40
27
13
47
4
Chelsea
24
12
7
5
47
31
16
43
5
Man. City
24
12
5
7
48
35
13
41
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas