Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jay Idzes Menyala! Jadi Pemain Nomor 2 dengan Clearance Terbanyak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes menunjukkan statistik ciamik sepanjang gelaran Kualifikasi Piala Dunia 2026. Jadi pemain kedua dengan sapuan terbanyak

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Jay Idzes Menyala! Jadi Pemain Nomor 2 dengan Clearance Terbanyak di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tribunnews/Jeprima
Ekspresi pemain timnas Indonesia Jay Noah Idzes usai laga melawan Arab Saudi pada laga kualifikasi piala dunia zona asia grup C 2026 di SUGBK, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (19/11/2024). Timnas Indonesia berhasil unggul 2-0 atas Arab Saudi setelah Marselino berhasil mencetak dua gol pada laga tersebut. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM - Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes menunjukkan statistik ciamik sepanjang gelaran Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Bahkan Jay Idzes menjadi pemain nomor dua dengan jumlah clearance alias sapuan terbanyak di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Ya, Jay Idzes sendiri merupakan salah satu pemain andalan lini belakang Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.

Bisa dikatakan, bahwa posisinya di lini belakang tak tergantikan oleh pemain lain.

Sepanjang gelaran putaran ketiga, Jay Idzes belum pernah sekalipun absen membela Timnas Indonesia.

Penjaga gawang Timnas Indonesia Jay Idzes berebut bola dengan pesepak bola Timnas Arab Saudi pada pertandingan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (19/1/2024). Indonesia berhasil membungkam Arab Saudi dengan skor 2-0. TRIBUNNEWS/HERUDIN
Penjaga gawang Timnas Indonesia Jay Idzes berebut bola dengan pesepak bola Timnas Arab Saudi pada pertandingan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (19/1/2024). Indonesia berhasil membungkam Arab Saudi dengan skor 2-0. TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Selain solid di lini belakang Timnas Indonesia, pemain berusia 24 tahun itu juga mampu menjadi komando bagi para penggawa Garuda.

Maka dari itu, pelatih Shin Tae-yong memberikannya ban kapten Timnas Indonesia saat ini menggantikan Asnawi Mangkualam.

Berita Rekomendasi

Sejauh ini, Timnas Indonesia telah melakoni enam pertandingan di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Hasilnya, Timnas Indonesia mampu meraih satu kali kemenangan, tiga kali imbang, dan dua kekalahan.

Kini Timnas Indonesia berada di posisi ketiga klasemen Grup C dengan memiliki enam poin.

Timnas Indonesia berjarak satu poin dengan Australia yang berada di posisi runner-up.

Dari enam pertandingan yang telah dijalani, Timnas Indonesia mampu mencetak 6 gol dan kebobolan sembilan gol.

Pesepak bola Timnas Indonesia protes terhadap wasit saat melawan Timnas Arab Saudi pada pertandingan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (19/1/2024). Indonesia berhasil membungkam Arab Saudi dengan skor 2-0. TRIBUNNEWS/HERUDIN
Pesepak bola Timnas Indonesia protes terhadap wasit saat melawan Timnas Arab Saudi pada pertandingan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (19/1/2024). Indonesia berhasil membungkam Arab Saudi dengan skor 2-0. TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Baca juga: Erick Thohir Bicara Soal Naturalisasi Emil Audero Bela Timnas Indonesia: Ia Belum Yakin Program kami

Jumlah kebobolan ini lebih sedikit ketimbang China (16 gol, dan Barain (10 gol).

Dengan 9 kali kebobolan dari 6 pertandingan,  rata-rata, Timnas Indonesia berarti tidak bisa dijebol lebih dari 2 gol dalam satu pertandingan. 

Jika melihat lawan-lawan yang ada di Grup C saat ini, raihan Timnas Indonesia terbilang bagus.

Statistik ciamik dari Timans Indonesia itu rupanya tak lepas dari performa mentereng dari para beknya terutama Jay Idzes.

Bahkan Jay Idzes menjadi pemain terbanyak kedua yang melakukan clearance alias sapuan di sepanjang babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Clearance atau sapuan adalah aksi defensif untuk mengeluarkan bola dari area berbahaya dekat gawang, biasanya dilakukan oleh bek. 

Tujuannya yakni mengurangi tekanan serangan lawan.

Terdapat dua jenis clearance yakni tendangan jauh, dan sundulan menghalau bola udara dengan kepala.

Berdasarkan laporan dari @garuda.stats, Jay Idzes menorehkan 50 kali sapuan.

Jay Idzes cuma kalah 4 kali sapuan dari Zhu Chenjie, pemain China, yang menjadi pemain dengan total sapuan paling banyak.

Sedangkan di urutan ketiga dan keempat diisi pemain China yakni Jiang Shenglong (49 sapuan), dan Jiang Guangtai (43 sapuan).

Statistik ciamik Jay Idzes ini menunjukkan bahwa pengalamannya merumput di Serie A bersama Venezia tak dapat diragukan lagi.

Pengalamannya melawan beberapa penyerang top di Serie A macam Lautaro Martinez hingga Romelu Lukaku membantu dirinya tampil tenang saat membela Timnas Indonesia.

Diharapkan Jay Idzes terus konsisten dan mampu membawa Timnas Indonesia untuk lolos ke babak berikutnya di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Update klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Round 3

1. Jepang 6 | 5 | 1 | 0 | 22 | 2 | +20 | 16 poin

2. Australia 6 | 1 | 4 | 1 | 6 | 5 | 1 | 7 poin

4. Timnas Indonesia 6 | 1 | 3 | 2 | 6 | 9 | -3 | 6 poin

5. Arab Saudi 6 | 1 | 3 | 2 | 3 | 6 | -3 | 6 poin

2. Bahrain 6 | 1 | 3 | 2 | 5 | 10 | -5 | 6 poin

6. China 6 | 2 | 0 | 4 | 6 | 16 | -10 | 6 poin

Jadwal Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 round 3 yang tersisa:

20 Maret 2025 

Australia vs Timnas Indonesia

Jepang vs Bahrain

Arab Saudi vs China

25 Maret 2025

Timnas Indonesia vs Bahrain

China vs Australia

Jepang vs Arab Saudi

5 Juni 2025 

Timnas Indonesia vs China

Australia vs Jepang

Bahrain vs Arab Saudi

10 Juni 2025 

Jepang sv Timnas Indonesia

Arab Saudi vs Australia

China vs Bahrain

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas