Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Rapor Shin Tae-yong di Piala AFF: Dihajar Vietnam di Edisi Terakhir, Kans Beri Trofi Perdana

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong akan memimpin Timnas Indonesia di Piala AFF 2024. Lalu bagaimana rapornya di ajang ini? simak ulasan berikut.

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Rapor Shin Tae-yong di Piala AFF: Dihajar Vietnam di Edisi Terakhir, Kans Beri Trofi Perdana
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengamati jalannya pertandingan saat melawan Timnas Irak pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (6/6/2024). Indonesia harus mengakui keunggulan Irak setelah kalah dengan skor 2-0. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

Kiprah pertama Shin Tae-yong di ajang ini yakni pada edisi Piala AFF 2020.

Kala itu Piala AFF 2020 diadakan mulai Desember 2021. Turnamen tersebut mundur setahun dikarenakan pandemi Covid-19.

Pada Piala AFF 2020, Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong tergabung dalam Grup B bersama Vietnam, Malaysia, Kamboja, dan Laos.

Hasilnya, skuad Shin Tae-yong kala itu cukup apik. Skuad yang diisi Evan Dimas dkk itu berhasil lolos ke semifinal dengan status juara Grup B.

Tercatat, Timnas Indonesia berhasil menghajar Kamboja 4-2, Laos 5-1, Imbang lawan Vietnam 0-0, kemudian mengalahkan Malaysia 4-1.

Di babak semifinal, Timnas Indonesia berjumpa Singapura dan berhasil melaju ke final setelah menang dengan agregat 5-3.

Sayangnya, ambisi Timnas Indonesia untuk meraih gelar pertamanya tak membuahkan hasil. 

Berita Rekomendasi

Mereka takluk dari raja Asia Tenggara, Thailand, dengan agregat 2-6 (0-4 dan 2-2).

Piala AFF 2022

Pesepak bola Timnas Indonesia menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum melawan Vietnam pada pertandingan semifinal leg I Piala AFF di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Jumat (6/1/2023). Timnas Indonesia  sementara bermain imbang dengan vietnam dibabak pertama.TRIBUNNEWS/HERUDIN
Pesepak bola Timnas Indonesia menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum melawan Vietnam pada pertandingan semifinal leg I Piala AFF di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Jumat (6/1/2023). Timnas Indonesia sementara bermain imbang dengan vietnam dibabak pertama.TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Kemudian Shin Tae-yong kembali memimpin Timnas Indonesia pada Piala AFF 2022 yang digelar mulai bulan Desember 2022.

Pada edisi tersebut, Timnas Indonesia tergabung Grup A melawan Thailand, Kamboja, Filipina, dan Brunei Darussalam.

Timnas Indonesia pun berhasil lolos ke semifinal Piala AFF 2022 sebagai runner-up Grup A.

Rinciannya, menang atas Kamboja 2-1, membantai Brunei Darussalam 7-0, imbang 1-1 dengan Thailand, dan mengalahkan Filipina 2-1.

Meski lolos ke semifinal, ambisi Shin Tae-yong untuk membawa Timnas Indonesia untuk juara Piala AFF 2022 kembali gagal.

Kala itu Timnas Indonesia yang sudah diperkuat oleh Jordi Amat dkk takluk oleh Vietnam di partai semifinal.

Pada leg pertama Timnas Indonesia imbang 0-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, kemudian dikalahkan Vietnam 0-2 di Stadion My Dinh pada leg kedua.

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
3
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
13
6
4
3
22
18
4
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas