Hasil Liga Champions: Ucapan adalah Doa, Lewandowski Girang Jadi yang ke-3 Setelah Messi & Ronaldo
Hasil Liga Champions Barcelona kalahkan Brest buat Lewandowski bahagia karena ucapannya untuk selevel dengan Ronaldo dan Messi terealisasi.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Pria yang pernah menjadi bagian Borussia Dortmund dan Bayern Munchen tersebut, sempat kesulitan untuk memecah kebuntuan kontra Brest.
“Hari ini kami bermain sebagai tim. Terkadang kami bermain sangat lambat, tetapi dengan kesabaran kami mampu mencetak dua gol lagi di babak kedua," tambah Lewy.
"Pada akhirnya, tiga poin lagi. Setiap pertandingan kami berusaha untuk menang. Hingga akhir musim, kami harus memenangkan setiap pertandingan," kata penyerang berusia 36 tahun.
Disinggung mengenai rekornya menjadi orang ketiga setelah Messi dan Ronaldo, Lewandowski takjub luar biasa karena kalimatnya bisa terealisasi di ajang Liga Champions.
"Namun, saya rasa ini pernyataan yang hebat untuk mengatakan bahwa saya selevel dengan Ronaldo dan Messi," tujar Lewandowski secara bangga.
Robert Lewandowski benar-benar mendominasi, baik di kompetisi lokal Spanyol dan Champions League.
Di LaLiga misal, dia memimpin perburuan gelar top skor dengan koleksi 15 gol, unggul tujuh lesakan dari sang rival Ante Budimir di urutan kedua.
Sementara di Liga Champions, Lewy mengumpulkan 7 gol, dua lebih banyak dari Harry Kane dan Viktor Gyokeres di urutan kedua.
KLASEMEN LIGA CHAMPIONS
(Tribunnews.com/Giri)