Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Liga Italia Pekan 21: Duel Panas Juventus vs AC Milan, Kans Kebangkitan Jay Idzes Cs

Jadwal Liga Italia pekan 21 yang bakal dimulai pada Sabtu (18/1/2025) dini hari WIB. Duel panas Juventus vs AC Milan, Jay Idzes Cs lawan Parma.

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Jadwal Liga Italia Pekan 21: Duel Panas Juventus vs AC Milan, Kans Kebangkitan Jay Idzes Cs
Instagram AC Milan
Tijjani Reijnders (AC Milan) sedang menggiring bola saat melawan Juventus di Liga Italia 2024/2025, Minggu (24/11/2024) dini hari WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut jadwal Liga Italia pekan 21 yang bakal dimulai pada Sabtu (18/1/2025) dini hari WIB.

Pada jadwal Liga Italia pekan ke-21, akan menyajikan beberapa pertandingan big match, salah satunya yakni duel Juventus vs AC Milan.

Selain itu, bek Timnas Indonesia Jay Idzes bersama Venezia akan bertandang ke markas Parma.

Adapun partai pembukan pekan ke-21 Liga Italia akan menyajikan duel AS Roma vs Genoa.

Duel AS Roma vs Genoa bakal digelar di Stadion Olimpico pada Sabtu (18/1/2025) pukul 02.45 dini hari WIB.

Selebrasi pemain AS Roma setelah mencetak gol ke gawang AC Milan pada leg II perempat final Liga Eropa di Stadion Olimpico, Roma, Jumat (19/4/2024) dini hari WIB.
Selebrasi pemain AS Roma setelah mencetak gol ke gawang AC Milan pada leg II perempat final Liga Eropa di Stadion Olimpico, Roma, Jumat (19/4/2024) dini hari WIB. (Twitter @OfficialASRoma)

AS Roma kini masih mencari konsistensi di bawah asuhan Claudio Ranieri.

Tercatat, AS Roma hanya mampu menang dua kali dalam lima laga terakhirnya di Liga Italia.

Berita Rekomendasi

Kini AS Roma masih berada di posisi ke-10 klasemen dengan 24 poin.

Di sisi lain, kini upaya AS Roma untuk meraih kemenangan di pekan ke-21 juga tak akan mudah.

Pasalnya, Bologna datang dengan rapor yang mirip dan kini menempel ketat Roma di posisi ke-11 dengan 23 poin.

Tentu tim tamu berambisi mencuri poin demi dapat menjauh dari posisi zona merah klasemen.

Sebab, Genoa kini hanya berselisih lima angka dengan Cagliari yang berada di batas atas zona merah.

Pada pertandingan lainnya, laga big match akan tersaji dalam duel Juventus vs AC Milan.

Tijjani Reijnders (AC Milan) sedang menggiring bola saat melawan Juventus di Liga Italia 2024/2025, Minggu (24/11/2024) dini hari WIB.
Tijjani Reijnders (AC Milan) sedang menggiring bola saat melawan Juventus di Liga Italia 2024/2025, Minggu (24/11/2024) dini hari WIB. (Instagram AC Milan)

Baca juga: Respons Jay Idzes setelah Dipuji Setinggi Langit Media Italia soal Penampilan Lawan Inter Milan

Dijadwalkan laga Juventus vs AC Milan bakal digelar di Allianz Arena pada Minggu (19/1/2025) pukul 00.00 WIB.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
24
17
4
3
39
17
22
55
2
Inter Milan
24
16
6
2
58
23
35
54
3
Atalanta
24
15
5
4
54
26
28
50
4
Lazio
24
14
3
7
45
32
13
45
5
Juventus
24
10
13
1
41
21
20
43
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas