Arsenal vs Aston Villa Liga Inggris, Ujian Berat Arteta Pertahankan Tren Positif di Emirates
Pertandingan Arsenal vs Aston Villa Liga Inggris pekan 21 akan berlangsung di Emirates Stadium pada Minggu (19/1/2025) pukul 00.30 WIB.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Nuryanti

TRIBUNNEWS.COM - Setelah pekan yang menegangkan, Arsenal kembali harus menjalani ujian berat Liga Inggris dengan menjamu Aston Villa.
Pertandingan Arsenal vs Aston Villa Liga Inggris pekan 21 akan berlangsung di Emirates Stadium pada Minggu (19/1/2025) pukul 00.30 WIB.
Tidak ada tim papan atas Liga Inggris yang mengumpulkan poin kandang lebih banyak dibandingkan Arsenal musim ini.
Sebanyak 13 pertandingan kandang musim ini, Arsenal belum tersentuh kekalahan.

Catatan panjang ini pernah dialami Arsenal beberapa musim lalu, ketika dipegang oleh juru taktik Aston Villa (saat ini), Unai Emery.
Oleh karena itu, Mikel Arteta ingin berupaya menjaga tren positif Arsenal untuk dapat hidup bersaing melawan Liverpool dalam persaingan gelar juara Liga Inggris.
"Kami akan berusaha sebaik mungkin besok malam, itu tujuannya," ungkap Arteta dikutip dari laman resmi klub.
Baca juga: Sorotan Liga Inggris: Mikel Arteta Sudah Menyulap Arsenal, Hanya Gelar Mayor Kurangnya
Aston Villa melakukan perjalanan tandang kali ini tidak dalam kondisi terbaik.
Dalam enam pertandingan tandang terakhir, anak asuh Unai Emery kalah di 5 laga secara berturut-turut sebelum akhirnya berhenti ketika menang 0-1 di Goodison Park melawan Everton.
Kemenangan tipis tanpa kebobolan itu menjadi yang ketiga bagi Aston Villa musim ini.
Di awal musim, Aston Villa tampil dengan kepercayaan diri, empat dari lima laga berhasil mereka menangkan.
Satu-satunya kekalahan yang dirasakan oleh The Villans terjadi ketika menjamu Arsenal yang berakhir dengan skor 0-2.
Setelah itu, Aston Villa menjalani jadwal padat karena penampilan di Liga Champions.
Aston Villa memang sempat memberikan kejutan dengan mengalahkan tim favorit Bayern Munchen.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.