Klasemen Liga 1: Degradasi Memanas, Madura United Memohon Belas Kasih Persis Solo
Zona degradasi klasemen Liga 1 memanas setelah Madura United takluk atas Barito Putera. Tak hanya itu, Madura United terancam menjadi tim juru kunci.
Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Drajat Sugiri

TRIBUNNEWS.COM - Update klasemen Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 pada hari Sabtu (18/1/2025) mengabarkan persaingan zona degradasi pada Sabtu (18/1/2025).
Terbaru, Barito Putera mampu keluar dari zona merah setelah menundukkan Madura United skor 2-4.
Atas kemenangan tersebut, Laskar Antasari berhak menghuni peringkat ke-15 atau satu tangga di atas zona merah.
Barito Putera meraih 12 poin berkat dua kemenangan beruntun yang diraihnya selama putaran kedua.
Namun posisi dari Barito Putera belumlah aman pada pekan ini.
Di mana Laskar Antasari masih dapat tergusur oleh PS Semen Padang yang belum melakoni partai ke-19.
Kepastian tersebut akan terjadi ketika Semen Padang menjamu Bali United, Senin (20/1/2025) lusa.
Andai meraih kemenangan, Semen Padang dapat mendepak Barito Putera dari posisi aman.

Sementara untuk Madura United yang baru saja mengalami kekalahan atas Barito Putera lebih bernasib apes lagi.
Di mana berkat kekalahan skor 2-4, kini Madura United semakin terjebak di posisi ke-17 klasemen Liga 1.
Laskar Sappe Kerap cuma mengoleksi 12 poin dari 19 laga.
Adapun Madura United juga gagal mempertahankan catatan baik pasca-laga pertama putaran kedua berhasil dengan kemenangan.
Baca juga: Hasil Liga 1: Hujan Enam Gol, Barito Putera Cukur Madura United
Nasib Madura United pun juga bisa lebih buruk andai Persis Solo yang menempati dasar klasemen Liga 1 mendapatkan hasil kemenangan di pekan ini.
Di mana kemenangan untuk Persis dapat menukar nasibnya dengan Madura United.
Penentuan tersebut akan terjadi ketika Persis melawat ke markas PSIS Semarang.
Laga bertajuk Derby Jateng akan dilaksanakan pada Senin (20/1/2025) mendatang.
Adapun jika kemenangan berbalik untuk PSIS, maka posisi dari Persis tidak akan beranjak dan tentu memberi keuntungan untuk Madura United.
Klasemen Liga 1 (18/1/2025)


















(Tribunnews.com/Bayu Panegak)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.