Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Klasemen Liga Inggris: Saling Gusur, Chelsea & Man City Memanas Jelang Saling Bentrok

Simak di sini hasil klasemen Liga Inggris pekan ke-22 yang mengabarkan persaingan sengit antara Chelsea hingga Manchester City, Selasa (21/1).

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Klasemen Liga Inggris: Saling Gusur, Chelsea & Man City Memanas Jelang Saling Bentrok
Twitter @ChelseaFC
Selebrasi pemain Chelsea, Cole Palmer saat melawan Fulham pada pekan ke-18 Liga Inggris, Kamis (26/12/2024) malam WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil dan klasemen Liga Inggris 2024/2025 pekan ke-22 mengabarkan persaingan Chelsea dan Manchester City, Selasa (21/1/2025).

The Blues -julukan Chelsea- kembali ke posisi empat klasemen setelah menaklukkan Wolves skor 3-1.

Keunggulan Chelsea dibuka melalui Tosin Adarabioyo (24') yang dapat dinetralkan Matt Doherty (45+5') tepat sebelum turun minum.

Untungnya, Marc Cucurella (60') dan Noni Madueke (65') kembali membuat Chelsea menjauh untuk mengemas kemenangan skor akhir 3-1.

Atas hasil tersebut, Chelsea berhak bertengger di peringkat ke-4 dengan koleksi 40 poin.

The Blues semakin dekat dengan Arsenal hingga Nottingham Forest yang berurutan di atasnya, dengan jarak empat angka saja (44 poin).

Selain itu, kemenangan Chelsea juga memperbaiki catatan performa di lima laga terakhir. Di mana empat laga ke belakang Chelsea cuma meraih dua hasil imbang dan kekalahan.

Selebrasi gelandang Chelsea, Pedro Neto setelah mencetak gol saat melawan Arsenal pada pekan ke-11 Liga Inggris, Senin (11/11/2024) dini hari WIB.
Selebrasi gelandang Chelsea, Pedro Neto setelah mencetak gol saat melawan Arsenal pada pekan ke-11 Liga Inggris, Senin (11/11/2024) dini hari WIB. (Twitter Chelsea)
Berita Rekomendasi

Performa dari Chelsea di laga kali ini pun juga memakan korban.

Ialah Man City yang terkena gusur turun satu peringkat di papan klasemen Liga Inggris.

Yap, sebelumnya The Citizens sempat menduduki peringkat nomor empat atau posisi Chelsea saat ini.

Tim besutan Pep Guardiola berhak atas posisi itu setelah menaklukkan Ipswich Town, skor 6-0 (20/1).

Namun setelah pihak Chelsea melakoni pekan ke-22 dengan kemenangan, koleksi poin Man City pun tergeser di klasemen. Di mana Man City yang bermodalkan 38 angka harus melorot ke posisi lima.

Baca juga: Samurai Jepang di Liga Inggris Terlahir Kembali, Mitoma Jadikan MU Korban dari Rekor Barunya

Kendati demikian, kondisi tersebut pun mengantarkan persaingan yang sengit antar kedua tim.

Pasalnya Chelsea akan berhadapan dengan Man City di pertandingan Liga Inggris berikutnya.

Duel Man City vs Chelsea akan tersaji dalam pekan ke-22 Liga Inggris 2024/2025 di Stadion Etihad, Minggu (26/1) kick-off 00.30 WIB.

Big match Liga Inggris nanti bakal menentukan posisi kedua tim di tangga klsaemen. Di mana untuk Chelsea dan Man City hanya terpisahkan dua pon saja.

Klasemen Liga Inggris Pekan ke-22

 
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
35
Liverpool
21
15
5
1
50
20
30
50
2
35
Arsenal
22
12
8
2
43
21
22
44
3
35
Nottm Forest
22
13
5
4
33
22
11
44
4
35
Chelsea
22
11
7
4
44
27
17
40
5
35
Man. City
22
11
5
6
44
29
15
38
6
35
Newcastle
22
11
5
6
38
26
12
38
7
35
Bournemouth
22
10
7
5
36
26
10
37
8
35
Aston Villa
22
10
6
6
33
34
-1
36
9
35
Brighton
22
8
10
4
35
30
5
34
10
35
Fulham
22
8
9
5
34
30
4
33
11
35
Brentford
22
8
4
10
40
39
1
28
12
35
Crystal Palace
22
6
9
7
25
28
-3
27
13
35
Manchester United
22
7
5
10
27
32
-5
26
14
35
West Ham
22
7
5
10
27
43
-16
26
15
35
Tottenham
22
7
3
12
45
35
10
24
16
35
Everton
21
4
8
9
18
28
-10
20
17
35
Wolves
22
4
4
14
32
51
-19
16
18
35
Ipswich Town
22
3
7
12
20
43
-23
16
19
35
Leicester City
22
3
5
14
23
48
-25
14
20
35
Southampton
22
1
3
18
15
50
-35
6
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
24
17
6
1
58
23
35
57
2
Arsenal
24
14
8
2
49
22
27
50
3
Nottm Forest
24
14
5
5
40
27
13
47
4
Chelsea
25
12
7
6
47
34
13
43
5
Man. City
24
12
5
7
48
35
13
41
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas