Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Eropa: Skor 2-1, Blunder Kiper Rangers Menangkan Manchester United

Manchester United berhasil meraih kemenangan pada matchday ketujuh Liga Eropa 2024/2025 dengan mengalahkan Rangers. Setan Merah ke posisi 4.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Hasil Liga Eropa: Skor 2-1, Blunder Kiper Rangers Menangkan Manchester United
Instagram Manchester United
Line-up Manchester United saat lawan Rangers di Liga Eropa 2024/2025, Jumat (24/1/2025) dini hari WIB. Manchester United berhasil meraih kemenangan pada matchday ketujuh Liga Eropa 2024/2025 dengan mengalahkan Rangers. Setan Merah ke posisi 4. 

TRIBUNNEWS.COM - Manchester United berhasil meraih kemenangan pada matchday ketujuh Liga Eropa 2024/2025 dengan mengalahkan Rangers.

Menjamu Rangers di Old Trafford, MU menang dramatis dengan skor 2-1, Jumat (24/1/2025) dinihari WIB.

Gol pemecah kebuntuan MU tercipta karena blunder kiper lawan, Jack Butland (52').

Bola berbelok arah ke gawangnya sendiri setelah ditinju oleh Butland.

Kemenangan tim Setan Merah di depan mata sempat sirna setelah Cyriel Dessert mampu mencetak gol penyeimbang (88').

Namun pada masa injury time, Bruno Fernandes berhasil membawa MU kembali unggul (90+2').

Aksi Matthijs de Ligt (Manchester United) saat menghalau pemain Rangers di Liga Eropa
Aksi Matthijs de Ligt (Manchester United) saat menghalau pemain Rangers di Liga Eropa (Instagram Rangers)

Atas hasil ini, Manchester United naik ke posisi empat dengan mengoleksi 15 poin.

Berita Rekomendasi

Ini menjadi kemenangan beruntun MU untuk ketiga kalinya di ajang Liga Eropa musim ini.

Menariknya lagi, MU belum pernah merasakan kekalahan di Liga Eropa 2024/2025 (4 menang, 3 imbang). 

Sedangkan untuk Rangers, kekalahan ini membuatnya tertahan di posisi ke-13 dengan 11 angka.

Baca juga: 8 Pemain Manchester United Wajib Dijual di Bursa Transfer Januari 2025, Onana Masih Aman?

Statistik MU vs Rangers

Hasil Akhir: MU 2-1 Rangers

Penguasaan Bola: MU 68-32 Rangers

Shots on Target: MU 6-7 Rangers

Kartu Kuning MU 0-1 Rangers

Jalannya Pertandingan

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas