Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Kabar Abroad Timnas Indonesia: Hasil Kontras Thom Haye dengan Calvin Verdonk dan Eliano Reijnders

Kabar abroad pemain Timnas Indonesia yang tanding di Liga Belanda, di mana Thom Haye menjadi satu-satunya pemain yang meraih kemenangan.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Kabar Abroad Timnas Indonesia: Hasil Kontras Thom Haye dengan Calvin Verdonk dan Eliano  Reijnders
Website Almere City
AKSI THOM HAYE - Pemain Timnas Indonesia Thom Haye saat melakoni debut bersama Almere City dalam kompetisi Eredivisie 2024/2025. Kabar abroad pemain Timnas Indonesia yang tanding di Liga Belanda 2024/2025 pada pekan ke-22, di mana Thom Haye menjadi satu-satunya pemain yang meraih kemenangan. (Foto Arsip, September 2024) (Website Almere City) 

TRIBUNNEWS.COM - Kabar abroad pemain Timnas Indonesia yang tanding di Liga Belanda 2024/2025 setelah menyelesaikan pertandingan pekan ke-22, Senin (10/2/2025).

Kabar baik datang dari Thom Haye, gelandang Timnas Indonesia, yang sukses membawa Almere City meraih kemenangan di Liga Belanda 2024/2025.

Gelandang Timnas Indonesia itu berhasil membawa Almere City meraih kemenangan atas FC Utrecht.

Berlangsung di markas FC Utrecht di Stadion Galgenwaard, Almere City menang tipis 1-0 berkat gol Junior Kadile.

Thom Haye tampil sebagai starter, mengawal lini tengah Almere City dengan solid.

Ia ditarik keluar pada menit ke-76, digantikan oleh Adi Nalic.

Kemenangan ini menjadi hasil positif satu-satunya bagi pemain Timnas Indonesia yang berkarier di Liga Belanda pekan ini.

Selebrasi Thom Haye bersama Almere City saat melawan NEC Nijmegen dalam lanjutan Liga Belanda, Sabtu (26/10/2024) dini hari WIB.
SELEBRASI THOM HAYE - Selebrasi Thom Haye bersama Almere City saat melawan NEC Nijmegen dalam lanjutan Liga Belanda, Sabtu (26/10/2024) dini hari WIB. (Foto Arsip, Oktober 2024) (Website Almere City)
Berita Rekomendasi

Meski begitu, kemenangan ini tak membuat Almere City beranjak dari dasar klasemen Liga Belanda 2024/2025.

Dengan baru meraih tiga kemenangan, Almere City telah mengoleksi 13 poin dari 21 laga.

Mereka berselisih 11 poin dari Groningen yang berada di posisi aman.

Baca juga: Resmi Jadi WNI, Ole Romeny: Saya Tak Sabar Ikut Bertanding Bersama Timnas Indonesia

Sementara itu, dua pemain Timnas Indonesia, Eliano Reijnders dan Calvin Verdonk, harus menerima hasil kurang memuaskan di pekan ke-22 Liga Belanda 2024/2025.

Klub Calvin Verdonk yakni NEC Nijmegen kalah 2-1 saat menyambangi markas Groningen.

Namun ada catatan positif pada laga tersebut, Calvin Verdonk tetap mendapat kepercayaan penuh dari pelatih Rogier Meijer dan tampil penuh selama 90 menit.

Selain Calvin Verdonk, hasil buruk juga dialami oleh Eliano Reijnders bersama PEC Zwolle.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
29
21
7
1
69
27
42
70
2
Arsenal
29
16
10
3
53
24
29
58
3
Nottm Forest
29
16
6
7
49
35
14
54
4
Chelsea
29
14
7
8
53
37
16
49
5
Man. City
29
14
6
9
55
40
15
48
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas