Kabar Abroad Timnas Indonesia: Mees Hilgers Gagal Pertahankan Keunggulan FC Twente
Masuknya Mees Hilgers gagal mengamankan kemenangan FC Twente atas SC Heerenveen pada lanjutan kompetisi Eredivisie 2024/2025, Minggu (9/2/2025).
Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin

TRIBUNNEWS.COM - Kabar abroad pemain Timnas Indonesia mengulas perjalanan Mees Hilgers bersama FC Twente.
Pemain bek-tengah Timnas Indonesia kembali mendapat menit bermain pada kompetisi Eredivisie (Liga Belanda) 2024/2025, Minggu (9/2/2025) malam WIB.
Hilgers masuk sebagai pemain pengganti pada lawatan pekan ke-22 ke SC Heerenveen.
Pemain keturunan Manado masuk mulai menit ke-69 dalam pertandingan yang berakhir imbang 3-3 tersebut.

Adapun masuknya Hilgers digunakan FC Twente yang saat itu unggul skor 2-3.
Terlebih Twente juga bermain dengan 10 orang setelah Bas Kuipers mendapat kartu merah, menit ke-35.
Maka praktis ketika Mees Hilgers masuk, fokus utama Twente adalah mengamankan kemenangan.
Namun sayang, tekanan demi tekanan tim tuan rumah akhirnya membuat gawang Twente jebol juga.
Yap, gol penetral Heerenveen lahir setelah Eser Gurbuz menyambut bola rebound hasil tepisan kiper Twente Lars Unnerstall pada penghujung waktu tambahan, 90+3'.
Adapun dalam kejadian tersebut, Mees Hilgers tepat di belakang sang pencetak gol dan telah tertinggal langkah.
Hasilnya Mees Hilgers tak bisa menggagalkan lawan untuk memaksa laga berakhir skor 3-3.
Baca juga: Kabar Abroad Timnas Indonesia: Hasil Kontras Thom Haye dengan Calvin Verdonk dan Eliano Reijnders
Atas hasil imbang ini, Twente tertahan di peringkat ke-6 klasemen. Tim berjuluk The Tukkers meraih 36 poin dari 21 pertandingan.
Sementara untuk catatan pribadi Mees Hilgers, penampilannya termasuk cukup baik.
Pasalnya Mees Hilgers mendapat penampilan beruntun pasca-menderita cedera hamstring.
Diketahui, pemain 23 tahun sempat absen selama empat pada akhir Desember 2024 hingga awal Januari 2025.
Penampilan comeback telah dicatat pada laga pekan lalu (2/2), sebelum tampil beruntun di laga kali ini (9/2).
Diharapkan kondisi Mees Hilgers semakin pulih dan dapat tampil sebagai lebih dari pemain pengganti.
Mees Hilgers sendiri mengantongi 15 caps dari 21 kesempatan penampilan pada Liga Belanda musim ini.
(Tribunnews.com/Bayu Panegak)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.