Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Hasil Liga Italia: Inter Milan Gagal Kudeta Puncak Klasemen Usai Dipecundangi Juventus

Juventus keluar sebagai pemenang dalam Derby d'Italia melawan Inter Milan di Liga Italia 2024/2025, Nerazzurri gagal kudeta puncak klasemen.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Ali yakub
zoom-in Hasil Liga Italia: Inter Milan Gagal Kudeta Puncak Klasemen Usai Dipecundangi Juventus
Laman resmi Inter Milan
MENENDANG BOLA - Alessandro Bastoni menendang bola pada laga Juventus vs Inter Milan di Liga Italia 2024/2025 pada pekan ke-25, Senin (17/2/2025) dini hari WIB. Juventus berhasil menang dalam Derby d'Italia melawan Inter Milan di Stadion Juventus dalam lanjutan pekan ke-25 Liga Italia 2024/2025 pada Senin (17/2/2025). (Foto Arsip, Februari 2025) (Laman resmi Inter Milan) 

TRIBUNNEWS.COM - Juventus berhasil meraih kemenangan dalam Derby d'Italia melawan Inter Milan di Liga Italia 2024/2025.

Berlangsung di Stadion Juventus, Juve menang tipis dengan skor 1-0 atas tamunya Inter Milan, Senin (17/2/2025) pagi WIB.

Meskipun Inter Milan lebih dominan dalam penguasaan bola, mereka gagal menembus pertahanan solid Juventus.

Sebaliknya, Juventus secara mengejutkan mampu melesatkan satu gol lewat aksi Francisco Conceicao di menit ke-74.

Gol Conceicao membuatnya masuk dalam buku sejarah pemain Portugal di Juventus.

"Francisco Conceicao adalah pemain Portugal ketiga yang mencetak gol untuk Juventus melawan Inter di Serie A , setelah Cristiano Ronaldo (dua gol antara 2019 dan 2021) dan Rui Gil Barros (satu gol pada 1989)," tulis keterangan OptaPaolo di Twitter.

Atas hasil ini, Juventus naik satu tangga ke posisi empat dengan mengoleksi 46 poin.

Kenan YILDIZ dari Juventus merayakan golnya bersama Pierre KALULU dari Juventus dan Francisco CONCEICAO dari Juventus selama pertandingan sepak bola Serie A kejuaraan Italia antara FC Internazionale dan Juventus FC pada 27 Oktober 2024 di stadion Giuseppe-Meazza (stadion San Siro) di Milan, Italia - Foto Matthieu Mirville (F Bertani) / DPPI
TRIO JUVENTUS - Kenan YILDIZ dari Juventus merayakan golnya bersama Pierre KALULU dari Juventus dan Francisco CONCEICAO dari Juventus selama pertandingan sepak bola Serie A kejuaraan Italia antara FC Internazionale dan Juventus FC pada 27 Oktober 2024 di stadion Giuseppe-Meazza (stadion San Siro) di Milan, Italia. (Foto Arsip, Oktober 2024) (Matthieu Mirville / DPPI melalui AFP)
Berita Rekomendasi

Inter Milan harus segera bangkit jika ingin tetap bersaing dalam perebutan gelar Serie A musim ini.

Dengan hanya terpaut dua poin dari Napoli, peluang mereka untuk merebut posisi puncak masih sangat terbuka.

Namun, kekalahan dari Juventus menunjukkan bahwa ada aspek yang perlu diperbaiki, terutama dalam penyelesaian akhir dan menembus pertahanan rapat lawan.

Statistik Juventus vs Inter Milan

Hasil Akhir: Juventus 1-0 Inter Milan 

Penguasaan Bola: Juventus 41-59 Inter Milan

Shots on Target: Juventus 8-2 Inter Milan

Kartu Kuning: Juventus 1-1 Inter Milan

Jalannya Pertandingan Juventus vs Inter Milan

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Inter Milan
29
19
7
3
65
27
38
64
2
Napoli
29
18
7
4
45
23
22
61
3
Atalanta
29
17
7
5
63
28
35
58
4
Bologna
29
14
11
4
49
34
15
53
5
Juventus
29
13
13
3
45
28
17
52
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas