Motivasi Ronaldo untuk Raih Top Skor Bertambah, Liga Pro Saudi Gelar Upacara Penghargaan Akhir Musim
Liga Arab Saud akan mengadakan upacara penghargaan tahunan di akhir musim 2024/2025. Sebelumnya penghargaan individu diberikan di markas klub.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Nuryanti

TRIBUNNEWS.COM - Liga Arab Saudi (Saudi Pro League) resmi mengumumkan akan mengadakan upacara penghargaan tahunan di akhir musim 2024/2025.
Acara ini menjadi ajang prestisius yang memberikan penghargaan bagi pemain dan pelatih terbaik, termasuk penghargaan Sepatu Emas yang musim lalu diraih Cristiano Ronaldo.
Seperti dilaporkan Al-Aawsat, pada Agustus lalu, Liga Saudi telah mengumumkan kelanjutan penghargaan bulanan dan tahunan mereka.
Namun, yang menjadi pembaruan kali ini adalah adanya acara besar yang akan menghadirkan para pemenang penghargaan, termasuk pelatih terbaik.
Acara tersebut akan menjadikan perbedaan dengan musim lalu karena sebelumnya penghargaan individu diberikan di markas klub masing-masing.
Saat ini, liga sedang menyiapkan berbagai persiapan untuk acara penghargaan akhir musim, yang akan digelar setelah kompetisi berakhir.
Baca juga: Jadwal Al Nassr vs Al Ettifaq: Ronaldo Punya Agenda Penting di Liga Arab Saudi, Batal ke Indonesia?
Kategori Penghargaan dan Tujuan Acara
Penghargaan ini bertujuan untuk mengapresiasi performa luar biasa di sepanjang musim, baik untuk pemain, pelatih, maupun tim.
Selain itu, ajang ini juga diharapkan dapat memotivasi semua pihak agar terus memberikan performa terbaik demi meningkatkan kualitas Saudi Pro League.
Sejumlah penghargaan bergengsi akan diberikan dalam acara tersebut, termasuk:
- Sepatu Emas – untuk pencetak gol terbanyak musim ini.
- Sarung Tangan Emas – untuk kiper terbaik.
- Pemain Terbaik Saudi – bagi pemain lokal dengan performa terbaik.
- Pemain Muda Terbaik – bagi pemain muda yang paling bersinar.
- Pelatih Terbaik – bagi pelatih yang membawa timnya tampil luar biasa.
Penentuan pemenang dilakukan melalui evaluasi teknis oleh panel ahli yang terdiri dari lima pakar sepak bola, menjamin transparansi dan kredibilitas dalam proses seleksi.
Tim ini mencakup nama-nama seperti Turki Sultan, Sultan Al-Luhayani, Khaled Al-Shenaif, Munaf Abu Shuqayr, dan Ubaidullah Al-Issa.
Baca juga: Cristiano Ronaldo Menjilat Ludah Sendiri: Dulu Promosi, Kini Menolak Pemain Asing di Liga Arab Saudi
Cristiano Ronaldo dan Motivasi Tambahan untuk Rebut Sepatu Emas
Musim lalu, Cristiano Ronaldo sukses menyabet penghargaan Sepatu Emas dengan 35 gol untuk Al-Nassr.
Di musim ini, Ronaldo masih menjadi yang teratas hingga pekan ke-20 berjalan dengan koleksi 16 gol, terpaut satu gol dari Benzema di bawahnya.
Dengan adanya upacara resmi penghargaan, tentu akan menjadi motivasi tambahan bagi Ronaldo untuk mempertahankan gelarnya sebagai top skor.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.