Top Skor Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL: Singgana Messi Terusik Eks Pemain Liga Inggris
Top skor Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL usai matchday ke-13, Sabtu (22/3/2025). Singgana Lionel Messi diusik eks pemain Liga Inggris.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah

TRIBUNNEWS.COM - Inilah daftar top skor Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Amerika Selatan (CONMEBOL) setelah menyelesaikan matchday ke-13, Sabtu (22/3/2025).
Singgana Lionel Messi di puncak bursa top skor Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL terancam digeser karena La Pulga absen.
Lionel Messi dipastikan absen pada laga internasional Maret 2025 akibat cedera otot adduktor.
La Pulga mengalami cedera saat salah tumpuan dalam laga Inter Miami vs Atlanta United di Major League Soccer (MLS) pada Minggu (17/3).
Beruntung, cedera Messi tergolong ringan, sehingga ia diperkirakan tak butuh waktu lama untuk pulih.
“Hasil pemeriksaan mengonfirmasi adanya cedera ringan pada otot adduktor. Kemajuan klinis dan responsnya terhadap pengobatan akan menentukan ketersediaannya untuk berkompetisi," tulis keterangan Inter Miami, yang dikutip dari The Guardian.

Meski begitu, absennya Messi ternyata tak terlalu menjadi halangan pasukan Lionel Scaloni.
Terbaru, Argentina berhasil memetik tiga poin penting saat menyambangi markas Uruguay.
Berlangsung di Centenario Stadium, Sabtu (22/3/2025) pagi WIB, Argentina dengan skor 0-1 berkat gol Thiago Almada.
Baca juga: Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL Terbaru: Argentina OTW Lolos, Brasil Tiga Besar
Hasil tersebut membuat Argentina semakin digdaya di puncak klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL.
Pasukan Lionel Scaloni berada di posisi teratas dengan mengoleksi 28 poin dari 13 laga (9 menang, 1 imbang, 3 kalah).
Raihan poin tersebut membuat Argentina selangkah lagi lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.
Argentina hanya membutuhkan minimal hasil imbang saat menjamu Brasil di Estadio Monumental, Rabu (26/3) pukul 07.00 WIB.
Meski tiket Piala Dunia 2026 kian dekat, posisi top skor Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL milik Lionel Messi sedikit terancam.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.