Zenfone 2, Tawaran Kemewahan dari Asus
Asus CEO Jerry Shen akhirnya mengumumkan kehadiran Zenfone 2 di Asia Tenggara
Editor: Budi Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM.JAKARTA - Teka-teki kehadiran Zenfone 2 di Indonesia akhirnya terjawab sudah. Asus CEO Jerry Shen akhirnya mengumumkan kehadiran Zenfone 2 di Asia Tenggara pada event experience tomorrow di Jakarta, Selasa (21/4/2015).
Zenfone 2 yang merupakan smartphone yang sudah lama dinantikan kehadirannya, didesain berdasarkan respons dan keberhasilan Zenfone generasi pertama Indonesia dan seluruh kawasan Asia Tenggara.
Kini ia memiliki desain baru mengagumkan yang terinpirasai dari Zen, performa yang tinggi dan pengalaman yang luar biasa yang akan membawa penggunaan ke level baru dari sebuah kemewahan.
"Kami sangat bergembira membawa Zenfone 2 pada pelanggan di Asia Tenggara" ujar Jerry Shen dalam rilis resminya.
"Intel menunjukan kemajuan yang sangat pesat di berbagai bidang mobility, dan dipilih oleh Asus untuk memperkuat Zenfone merupakan bukti kuat kemajuan kami," ujar Swinnen.
Intel bangga bahwa kerja sama jangka panjang dengan Asus kembali menghadirkan inovasi dengan Zenfone 2. Pada produk ini, Asus menawarkan pengalaman mobile yang luar biasa bagi pengguna dalam bentuk yang tipis, mengombinasikan prosesor Intel Atom 64-bit dengan solusi LTE-Advance Intel XMM 7260.
Zenfone2 yang baru menggunakan desain premium, fitur dan spesifikasi mumpuni, namun ditawarkan diharga yang sangat menarik. Desain premium juga berhasil meraih penghargaan IF desigh Award 2015 di Jerman.
Zenfone2 memiliki ukuran sangat tipis, hanya 3,9 milimeter saja di sisi tertipisnya. Kendatipun dari sisi dimensi ia lebih kecil dari smartphone premium pada umumnya, perangkat ini memiliki rasio screen to body sebesar 72 persen. Itu artinya Asus berhasil menciptakan smartphone 5,5 inci dengan bodi sebesar smartphone 5 inchi.
Zenfone 2 menggunakan sistem operasi android 5,0 lollipop 64 bit dan Asus ZenUl 2,0 untuk pengalaman pengguna terbaiknya. Untuk desain metalik premium dengan aksen guratan dan memiliki cover belakang yang melengkung ergonomis. Sementara sebuah tombol intuitif yang berfungsi sebagai kontrol volume dan shutter untuk memotret selfie juga tersedia dibelakang sehingga mudah digunakan satu tangan.
Asus yakin bahwa teknologi terbaik sudah seharusnya digunakan oleh masyarakat luas dan mereka telah mencurahkan segala kemampuan untuk menciptakan sebuah kemewahan yang bisa dinikmati oleh semua orang. Sejak meluncurkan Zenfone di 2014 telah mendapatkan sambutan luar biasa dari pengguna dan meraih 238 penghargaan dari seluruh dunia.
Robby Swinnen, Intel President and General Manager, Asia Pacific an Japan berkenan menyambut kehadiran Zenfone 2 sekaligus merayakan kerja sama jangka panjang antara kedua perusahaan.(Tribun Pontianak, Dhita Mutiasari)