Meski Sennheiser HD 471 G untuk Galaxy tapi Tetap Oke Dipakai di Lumia
Earcupnya sendiri didesain menyerupai gelombang air atau wave berwarna perak, kombinasi yang terlihat elegan dan mewah.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Sennheiser HD 471 G ini hadir dalam sapuan warna hitam.
Desainnya terlihat cantik dengan menggunakan sedikit lekukan pada pangkal headband yang terhubung dengan earcup.
Earcupnya sendiri didesain menyerupai gelombang air atau wave berwarna perak, kombinasi yang terlihat elegan dan mewah.
Bobot headphone ini cukup ringan, hanya berkisar 200 gram saja mengingat headphone ini memang dirancang untuk perangkat mobile.
Jadi tentu tidak akan menjadi masalah meskipun digunakan dalam waktu yang cukup lama.
Headphone ini memiliki rentang frekuensi mulai dari 16Hz hingga 24.000Hz dengan impedance 32.
Dari sisi suara yang dihasilkan headphone ini tergolong baik dan teliti untuk menampilkan detil pada sebuah lagu.
Mulai dari suara vocal, instrumen musik hingga dentuman bass yang terasa empuk.
Semua itu mungkin saja berkat penggunaan driver Deodymium magnet dan diaphragms berkualitas untuk menghadirkan pengalaman suara stereo ke telinga Anda.
Dalam paket penjualan Anda akan mendapatkan beberapa aksesoris penunjang termasuk kabel cadangan sepanjang tiga meter tanpa dilengkapi inline kontroler, adapter 6.3mm dan storage pouch.
Membahas varian HD 471 G, di mana huruf terakhir merupakan kode untuk perangkat milik Samsung Galaxy.
Namun ketika uji headphone ini dengan perangkat milik Nokia Lumia yang berbasis Windows Phone, semua fitur pada inline kontroler bekerja tanpa kendala.
Paket penjualan
Sennheiser HD 471 G
Kabel inline kontroler 1.4 m
Kabel spare 3 m
6.3mm adapter
Storage pouch
Manual book