Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Google Doodle Hari Ini untuk Rayakan Pembukaan Euro 2016

Jika saat ini Anda membuka laman utama mesin pencari Google, Anda akan menemukan doodle yang dimaksud.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Google Doodle Hari Ini untuk Rayakan Pembukaan Euro 2016
GOOGLE IMAGES
Google Doodle Euro 2016 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Google turut merayakan dimulainya pertandingan Union of European Footbal Associaton (UEFA) Euro Championship 2016.

Raksasa internet ini bahkan membuat sebuah doodle khusus.

Jika saat ini Anda membuka laman utama mesin pencari Google, Anda akan menemukan doodle yang dimaksud.

Bentuknya berupa ikon sejumlah bendera negara Eropa yang menjadi peserta Euro 2016 dan menara Eiffel sebagai pengganti huruf “L” pada logo Google.

Pantauan KompasTekno, Jumat (10/6/2016), ketika diklik, akan ada sebuah bola yang bergulir ke arah menara. Saat bola mendekat, Eiffel akan “hidup” dan men-juggling bola.

Klik sekali lagi, maka akan terbuka laman pencarian yang berisi segala informasi mengenai Euro 2016.

Pertandingan Euro 2016 diselenggarakan di Perancis, yang identik dengan menara Eiffel.

Berita Rekomendasi

Total peserta yang bertanding sebanyak 24 tim, diselenggarakan di 10 kota, dan berlangsung dari 10 Juni sampai 10 Juli 2016.

Sepuluh kota yang dimaksud adalah Bordeaux, Lens, Lille, Lyon, Marseille, Nice, Paris, Saint-Denis, Saint-Etiene, dan Toulouse.

Ini adalah ketiga kalinya Perancis menjadi tuan rumah pertandingan Euro.

Sekadar diketahui, pertandingan kali ini adalah Euro pertama yang diikuti oleh 24 tim.

Sedangkan piala terdahulu, tepatnya sejak 1996 silam, hanya diperebutkan oleh 16 tim peserta.

Pertandingan Euro digelar pertama kali pada 1960 dengan nama UEFA European Nations Cup.

Pada 1968, nama pertandingan diubah menjadi format yang seperti saat ini, UEFA Euro (angka tahun). Pertandingan tersebut digelar empat tahun sekali.

Penulis: Yoga Hastyadi

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas