Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Galaxy Note 7 Gagal Diserahkan ke Konsumen Tepat Waktu

Vebbyna menjelaskan penundaan terjadi lantaran Samsung kesulitan memenuhi angka permintaan yang tinggi terhadap Galaxy Note 7.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Galaxy Note 7 Gagal Diserahkan ke Konsumen Tepat Waktu
TRIBUNNEWS.COM/FAJAR

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemesan Galaxy Note 7 di Indonesia yang telah melakukan pre-order pada tanggal 5 Agustus hingga 21 Agustus harus menunggu lebih lama sebelum mendapatkan smartphone teranyar dari Samsung itu.

Tanggal pengambilan unit ditunda dari 1 September 2016 menjadi 17 September 2016.

Hal tersebut diterangkan oleh Samsung melalui e-mail yang dilayangkan ke para pemesan, minggu ini.

Saat dihubungi oleh , pihak Samsung Indonesia membenarkan sekaligus meminta maaf kepada konsumen atas penundaan tersebut.

"Tanggal pengambilan terpaksa diundur menjadi 17 September. Kami tetap memprioritaskan konsumen yang telah melakukan pre-order,"ujar Marketing Director IT & Mobile Samsung Indonesia, Vebbyna Kaunang, melalui sambungan telepon seperti dikutip dari Kompas.com.

Vebbyna menjelaskan penundaan terjadi lantaran Samsung kesulitan memenuhi angka permintaan yang tinggi terhadap Galaxy Note 7.

"Pre-order dari seluruh dunia melampaui ekspektasi Samsung. Jadi, mau tidak mau kami harus melakukan penyesuaian ketersediaan barang," imbuhnya.

Berita Rekomendasi

Galaxy Note 7 untuk pasar Indonesia dirakit di fasilitas pabrik Samsung di kawasan industri Cikarang, Bekasi.

Meski demikian, penundaan tetap terjadi karena sebagian komponen yang diperlukan masih harus didatangkan dari luar Indonesia.

"Sebab, permintaan pasar lebih tinggi daripada yang kami siapkan di awal," ujar Vebbyna.

Menurut dia, selain Indonesia, konsumen di sejumlah negara lain juga mengalami penundaan serupa.

Pekan lalu, kantor pusat Samsung di Korea Selatan memang pernah menyebutkan peluncuran Galaxy Note 7 bakal diundur di beberapa wilayah, termasuk Asia dan Eropa.

Vebbyna mengaku belum bisa memastikan apakah jadwal penjualan Galaxy Note 7 di pasaran Indonesia akan ikut tertunda atau tidak.

"Nanti akan kami infokan lagi. Yang jelas, konsumen yang telah melakukan pre-order adalah prioritas utama kami," katanya.

Di Indonesia, Samsung Galaxy Note 7 dijual dengan harga Rp 10.777.000 untuk varian dengan memori internal 64 GB. Perangkat itu ludes dipesan hanya dalam waktu tiga hari sejak masa pre-order dibuka.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas