Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Pecah Rekor, Despacito sudah Diputar Online Hingga 4,6 Miliar

Total pemutaran Despacito di berbagai layanan aliran (streaming) musik telah mencapai total 4,6 miliar kali.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Pecah Rekor, Despacito sudah Diputar Online Hingga 4,6 Miliar
YouTube
despacito_20170710_092022 

TRIBUNNEWS.COM - Lagu Despacito yang dinyanyikan oleh Luis Fonsi dan Daddy Yankee, serta versi remix hasil duet dengan Justin Bieber, memecahkan rekor. Despacito telah dinobatkan menjadi lagu yang paling banyak diputar di dunia online.

Total pemutaran Despacito di berbagai layanan aliran (streaming) musik telah mencapai total 4,6 miliar kali.

Sebagaimana dilansir dari Time, Kamis (20/7/2017), di antara total pemutaran tersebut, lebih dari 500 juta kali dilakukan melalui Spotify.

Despacito mengantar Luis Fonsi dan Daddy Yankee sebagai pemegang rekor tahun ini, setelah menggeser Justin Bieber dengan lagu Sorryyang diputar sebanyak 4,38 miliar kali secara online.

Sementara itu, Daddy Yankee, berkat kesuksesan Despacito, berhasil menduduki peringkat satu di daftar musisi terpopuler Spotify. Di Spotify, Daddy Yankee mendapatkan total pendengar per bulan sebanyak 44,7 juta orang.

Jumlah pendengar bulanan itu lebih banyak 200.000 pendengar dari pemegang posisi pertama sebelumnya, Ed Sheeran.

Selain menduduki berbagai posisi teratas di tangga lagu, Despacitojuga telah digubah menjadi aneka video parodi. Salah satunya adalah vlog I Wear Speedos dari vlogger Filipina, Mikey Bustos.

Berita Rekomendasi

Sedangkan, di YouTube, video klip Despacito sudah ditonton sebanyak 2,67 miliar kali. Jumlah penonton itu masih sedikit tertinggal dari video klip Gangnam Style yang dinyanyikan oleh Psy dan See You Again oleh Whiz Khalifa feat Charlie Puth.

Gangnam Style sudah ditonton sebanyak 2,9 miliar kali di YouTube. Sedangkan See You Again memimpin tipis dengan jumlah 2,93 miliar.

Berita ini sudah tayang di kompas.com berjudul Pecah Rekor, "Despacito" Paling Sering Diputar Online

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas