Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Ternyata Ini Risiko Gunakan VPN Gratis untuk Mengakses Internet di HP Android

Penelitian mereka menunjukkan jika aplikasi Android VPN ternyata cukup berisiko, terutama untuk pengguna Android.

Editor: Hanang Yuwono
zoom-in Ternyata Ini Risiko Gunakan VPN Gratis untuk Mengakses Internet di HP Android
ISTIMEWA
Ilustrasi mengakses internet di HP. 

TRIBUNNEWS.COM -- Dewasa ini, banyak pengguna Android yang menggunakan Virtual Private Network (VPN) gratis untuk mengakses internet.

VPN gratisan ini biasanya tersedia banyak di Google Playstore.

VPN sendiri adalah sebuah koneksi antar jaringan yang sifatnya pribadi.

Dilakukan melalui jaringan internet publik dan memungkinkan pengguna untuk bertukar sumber daya secara pribadi melalui jaringan internet publik.

Banyak yang menyebut jika VPN adalah koneksi aman ketimbang koneksi internet biasa.

Akan tetapi rupanya VPN juga memiliki risiko yang wajib Anda ketahui.

Dilansir TribunSolo.com dari Life Hacker, Selasa (2/10/2018), sebuah penelitian dilakukan oleh para peneliti dari Data61/CSIRO, UC Berkeley, UNSW Sydney dan UCSI.

BERITA REKOMENDASI

Penelitian mereka menunjukkan jika aplikasi Android VPN ternyata cukup berisiko.

Total ada 283 aplikasi VPN yang diuji oleh para peneliti tersebut, hasilnya ada beberapa bahaya seperti adware, trojan, malvertising, atau bahkan spyware.

Anda juga pantas was-was, sebab 18% dari total aplikasi VPN di Android tersebut sama sekali tidak mengenkripsi data penggunanya.

Baca selengkapnya >>

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas