Tak Sadar Berjam-jam Main Ponsel sambil Berbaring, Pria Ini Nyaris Lumpuh
Dokter yang merawatnya mengatakan bahwa untungnya dia berhasil menemukan masalah ini tepat waktu kalau tidak, Li mungkin akan lumpuh di masa depan.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM - Jujur saja, kebanyakan dari kita mungkin menggunakan ponsel sembari berbaring miring, duduk-duduk di sofa, atau pada saat di mana saja.
Hal ini sangatlah tidak baik untuk punggung kita dan akan memengaruhi tulang belakang kita menjadikan postur tubuh yang buruk.
Seperti dilansir dari World of Buzz, Kamis (3/1/2019), seorang pria berusia 39 tahun dari Jiangsu, China, mengalami keadaan ini.
Dia kesulitan bernapas setelah bangun pada suatu hari.
Berdasarkan sebuah laporan oleh TVBS , pria bermarga Li itu memiliki kebiasaan duduk dalam posisi yang benar-benar buruk di sofa sambil bermain di ponselnya selama berjam-jam.
Dia selalu terpaku pada ponselnya dan hanya akan meletakkannya ketika sudah waktunya tidur.
Suatu hari, dia bangun dan terkejut karena mengalami kesulitan bernafas sehingga dia cepat-cepat pergi ke rumah sakit untuk mencari perawatan medis.
Dokter mengatakan bahwa ini disebabkan oleh gaya hidup dan postur buruknya yang berkepanjangan.
Hal itu kemudian mengakibatkan kerusakan dan tekanan pada tulang belakangnya.
Tak hanya itu, rupanya ini juga menyebabkan diskus herniasi di tulang belakangnya dan saraf tulang belakangnya sangat tertekan oleh karenanya.
Dokter yang merawatnya mengatakan bahwa untungnya dia berhasil menemukan masalah ini tepat waktu kalau tidak, Li mungkin akan lumpuh di masa depan.
Baca: Aplikasi WhatsApp Resmi Tak Akan Bisa Dipakai Di Ponsel Berikut Ini
Dokter juga menyarankan bagi orang lain untuk memperhatikan postur mereka ketika mereka ketika tengah asyik bermain ponsel.
Dia mengatakan bahwa selama ini orang-orang sering melihat ke bawah saat bermain dengan ponsel mereka dan jika mereka menundukkan kepala lebih rendah dari 60 derajat, tekanan antara tulang belakang leher mereka akan setara dengan menempatkan 27kg di leher nereka.
Dokter menyarankan untuk mengangkat ponsel setinggi mata agar kepala tidak harus menekuk terlalu rendah.
Tak hanya itu, Anda juga harus menggunakan mode malam atau menurunkan tingkat kecerahan di malam hari sehingga ponsel tidak akan membuat mata Anda begitu lelah.
Ingatlah untuk selalu meletakkan ponsel secara berkala dan menjaga postur yang baik setiap saat!