Alcatel Lucent Enterprise Ekspansi ke Pasar Indonesia Timur
Untuk mendukung fokus di pasar ini, ALE bekerjasama dan menunjuk PT. Virtus Technology Indonesia (VTI) sebagai value-added distributor baru.
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Alcatel-Lucent Enterprise (ALE) merayakan 100 tahun kehadirannya di industri teknologi komunikasi dan informasi. Untuk bisnisnya di Indonesia, perayaan ini digelar di Jakarta dengan mengundang sejumlah partner dan distributor seperti IBM Indonesia, PT Samsung Electronics Indonesia dan Fujitsu, Kamis (28/2/2019).
ALE berambisi terus memperkuat bisnis teknologi informasinya di Indonesia khususnya di bisnis infrastruktur dan jaringan dengan fokus menggarap pasar Indonesia bagian timur pada tahun 2019 ini.
Dalam business plan statement yang diumumkan di depan para partner ALE menyatakan akan ekspansi ke Indonesia Timur dan merekrut lebih banyak master dealer.
Selain itu, ALE juga akan me-leverage pasarnya dengan merambah ke platform marketplace seperti Blibli.com dan lain lain selain juga akan mengintensifkan gelaran roadshow di sejumlah kota.
Untuk mendukung fokus di pasar ini, ALE bekerjasama dan menunjuk PT. Virtus Technology Indonesia (VTI) sebagai value-added distributor baru.
Wiranto, Country Head PT ACA Pacific, perusahaan partner ALE di Indonesia, membenarkan, tahun ini ALE akan berekspansi ke pasar Indonesia Timur.
"Strategi kita nanti adalah pengembangan daerah Jawa Timur dan juga luar Jawa. Kita mengandalkan partner di daerah untuk ekspansi ini karena mereka mempunyai kekuatan technical support. Kita akan berikan support update teknologi yang nanti mereka transfer ke customer," ungkap Wranto.
Untuk pasar Jawa Timur, pihaknya dalam waktu dekat akan menunjuk distributor untuk menggarap pasar di Kota Surabaya.
Selain itu pihaknya juga akan menunjuk distributor berikutnya untuk menggarap pasar kota-kota lebih kecil dari Surabaya di Jawa Timur namun memiliki potensi pasar yang bagus dan saat ini belum tergarap. Misalnya, Banyuwangi, Malang, Kediri dan Jember.
"Strateginya, kami akan menaruh inventory. Tahap awal kita akan garap dulu di Surabaya, berikutnya ke kota lain. Juga kota-kota di luar Jawa seperti Makassar, Manado dan Bali," jelas Wiranto.
Pasar yang potensial digarap pada daerah-daerah yang disebut tadi adalah segmen pemerintahan, perusahaan manufaktur, pelabuhan, airport dan lain lain.
Novse Hardiman dari Alcatel-Lucent Enterprise menambahkan, untuk menggarap pasar pihaknya akan fokus di infrastruktur communications, perangkat PABX serta infrastuktur IP teleponi.
Awarding
Sementara itu, pada perayaan 100 tahun bisnisnya di sektor IT, ALE Indonesia juga memberikan penghargaan kepada sejumlah mitra distributornya yang selama ini dinilai telah memberikan performa terbaik mereka dalam memasarkan produk ALE di Indonesia ke pelanggan.