LAPAN Dukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan melalui Bidang Penginderaan Jauh
penginderaan jauh bertugas mengumpulkan data dan meneliti wilayah dari jarak jauh menggunakan satelit.
Editor: Sanusi
"2030 itu kan terasa cepat kalau kita tidak mulai bergerak. Dan kita sudah mulai bergerak, dan seminar ini menghimpun seluruh stakeholder yang terkait, baik Kementerian/Lembaga, Pemerintah Daerah hingga melibatkan pihak swasta yang terkait bagaimana kita akan mempercepat pencapaian SDGs," beber Orbita.
Dalam lingkup PBB, pada suatu komite pemanfaatan teknologi antariksa untuk tujuan damai juga telah dibuat agenda pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan berbasis keantariksaan untuk mencapai target 2030.
Kepala LAPAN Thomas Djamaluddin menegaskan, dalam penerapan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan, langkah yang dilakukan setiap negara berdasar pada kemampuan dan kapasitasnya masing-masing.
"Teknologi penginederaan jauh bisa optimal kita manfaatkan bersama untuk memberikan capaian tujuan pembangunan berkelanjutan untuk bangsa Indonesia," kata Djamal.
Untuk mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), banyak aspek yang bisa didukung oleh teknologi LAPAN dengan teknologi penginderaan jauh. Djamal merinci sejumlah poin yang dapat didukung teknologi penginderaan jauh.
"Dan tentunya hari ini yang akan dibahas bersama terkait penginderaan jauh, mulai dari ketahanan pangan, pencegahan dan adaptasi terhadap bencana, perubahan iklim, dampai pada teknologi penginderaan jauh untuk masalah air, pemanfaatan sumber daya alam dan berbagai hal yang menjadi tujuan dalam pembangunan berkelanjutan tersebut," jelas Kepala LAPAN.
Djamal juga menyampaikan, agar keterlibatan Penginderaan Jauh LAPAN dapat menjadi unggulan kedepannya.
"Nantinya 5 tahuh kedepan, LAPAN ingin menjadi penggerak sektor pembangunan berbasis pada IPTEK penerbangan dan antariksa yang unggul."
Agar dapat berkontribusi untuk mewujudkan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan, dalam seminar ini LAPAN hanya mengambil beberapa fokus saja yang dibahas. Terdapat lima subtema poin yang dibahas terkait pemanfaatan penginderaan jauh.
Pertama peran pemanfaatan penginderaan jauh untuk air bersih dan sanitasi Layak, seperti tujuan SDGs ke-6. Kedua, pemanfaatan penginderaan jauh untuk kota dan komunitas berkelanjutan (SDGs 11). Ketiga, pemanfaatan penginderaan jauh untuk perubahan iklim (SDGs 13). Keempat pemanfaatan penginderaan jauh untuk ekosistem laut (SDGs 14) dan Kelima untuk Ekosistem Darat (SDGs 15).