Cita-Cita Jadi Youtuber Gaming yang Sukses? Ini Dia Caranya!
Berniat menjadi gamer profesional, ada beberapa hal yang harus dilakukan agar menjadi Yotuber Gaming terkenal
Editor: Content Writer
Jadi profesi yang menjanjikan, banyak orang kini bermimpi menjadi seorang Youtuber. Contohnya bagi mereka yang hobi bermain game mobile. Selain menjadi seorang gamer profesional, impian menjadi seorang Youtuber Gaming pun kini juga mereka inginkan.
Apalagi banyak sekali contoh Youtuber Gaming sukses yang menjadi panutan, seperti PewDiePie, Jacksepticeye, dan Markiplier yang merupakan Youtuber Gaming luar negeri, dan Reza Oktovian, Jess No Limit, MiawAug, dan The Lazy Monday yang merupakan Youtuber Gaming dalam negeri. Kesuksesan mereka menjadi inspirasi para gamer muda untuk terkenal, dan tentu saja menghasilkan uang dari hobi yang mereka disuka.
Lantas hal apa saja yang harus dilakukan bagi mereka yang ingin menjadi Yotuber Gaming terkenal? Dilansir dari berbagai sumber, berikut tips dan triknya.
Tentukan Nama Channel yang Mudah Diingat
Hal ini jadi langkah awal bagi mereka yang ingin menjadi Yotuber Gaming. Pilihlah nama akun Youtube yang unik dan simple sehingga mudah diingat. Coba bayangkan jika punya akun Youtuber bernama ZGSKAFUSKI, yang susah dibaca, tak punya makna sehingga tak berkesan bagi mereka yang menonton. Oleh sebab itulah, pilih baik-baik nama channel yang ingin digunakan.
Konten adalah Segalanya
Ini adalah senjata pamungkas yang harus dipikirkan masak-masak agar akunmu bisa mendapatkan view dan subscriber yang banyak. Contohnya ketika saat akun kamu fokus memainkan game PUBG, buatlah konten series seperti tips bermain PUBG bagi pemula yang bisa dibagi ke dalam beberapa episode sehingga mengundang penasaran penonton.
Selain itu, buatlah konten yang kamu kuasai dan sukai. Kenapa? Karena dengan begini kamu bisa membagikan konten yang lebih mendalam dan mungkin saja berbeda dari Youtuber Gaming lainnya.
Kamu pun juga bisa membuat konten review suatu game yang dimainkan, sebab banyak orang yang mencari pendapatan orang lain akan suatu game yang ingin mereka mainkan.
Tak hanya itu saja, jika bisa buatlah konten yang lucu dan epik sehingga membuat mereka yang menonton tak hanya mendapatkan ilmu atau informasi baru, tetapi juga merasa terhibur. Dengan begitu penonton pun akan terus kembali ke akun Youtube milikmu.
Unggah Konten Secara Rutin
Dilansir dari Tech in Asia, menurut penelitian yang dilakukan DEVY Media, anak muda sekarang lebih mencari hiburan secara streaming bila dibandingkan media lainnya. Oleh sebab itulah, unggah konten videomu secara rutin, yaitu minimal seminggu sekali, sehingga kamu bisa mendapatkan penonton yang setia sehingga bisa membantu akun Youtube menjadi lebih dikenal.
Gunakan Perangkat Gaming yang Tepat
Selain PC atau laptop gaming yang memadai, sekarang ini smartphone gaming juga sedang populer dikalangan gamers.
Nah oleh karena itu, pilihlah smartphone gaming yang tepat. Ada tiga hal yang harus kamu utamakan. Pertama, prosesor yang smartphone tersebut gunakan; kedua, kapasitas baterai yang dimiliki; dan ketiga, smartphone tersebut memiliki fitur khusus gaming yang mendukung aktivitas bermain game makin optimal.
Diantara banyaknya smartphone yang ada dipasaran, vivo Z1 Pro memenuhi ketiga syarat di atas. Alasannya? vivo Z1 Pro memiliki Qualcomm Snapdragon 712 AIE, dengan desain 10nm yang memiliki peningkatan performa 10% dibanding generasi sebelumnya.
Dengan kecepatan hingga 2.3GHz, ditambah RAM 4GB dan ROM 64GB menjadikan vivo Z1 Pro sebagai peranti yang cukup nyaman untuk menjalankan beragam judul mobile gaming terkini.
“Powerful Inside” di dalam vivo Z1 Pro tersebut juga membuat aktivitas gaming semakin seru. Apalagi vivo Z1 Pro Multi-Turbo yang di dalamnya memiliki lima fitur optimalisasi seperti Center Turbo yang mempercepat kerja prosesor agar alokasi memori dan CPU yang mengelola game tetap berjalan lancar, AI Turbo yang mempelajari pola penggunaan dan mempercepat waktu buka aplikasi yang sering digunakan, Net Turbo yang membuat koneksi internet semakin stabil, Cooling Turbo yang berfungsi mengurangi panas saat bermain game, dan Game Turbo yang siap menambah akselerasi performa vivo Z1 Pro saat menjalankan aplikasi gaming.
Menyempurnakan pengalaman bermain game, hadir Ultra Game Mode yang memiliki beragam fitur bermanfaat. Contohnya bagi mereka yang tak ingin menggunakan suara asli ketika bermain PUBG bisa menggunakan fitur pengubah suara. Kemudian ada juga fitur sound-localisation training center, 4D game vibrations yang membuat sensasi bermain game terasa makin wah, tanda “do not disturb”, game countdown yang menghadirkan perhitungan mundur PUBG walaupun keluar dari game untuk sementara waktu, dan masih banyak lagi.
Semakin mendukung dirinya sebagai ‘smartphone gaming’, vivo mendukung aktivitas tersebut dengan memiliki baterai berkapasitas 5.000mAh, yang memiliki peningkatan daya tahan hingga 22 persen dibanding model 4.000mAh. Agar pengisian daya baterai cepat, vivo telah memasang teknologi 18W Dual-Engine Fast Charging.
Baterai jumbo di vivo Z1 Pro juga dilengkapi dengan fasilitas Reverse Charging sehingga dapat digunakan untuk mengisi daya di berbagai peranti digital lain seperti digital wristband, smartwatch, smartphone, atau music player.
Jika ingin merekam game yang sedang dimainkan, pada vivo Z1 Pro hadir fitur tangkapan layar super yang membuatmu bisa merekam layar tanpa perlu aplikasi tambahan.
Dari segi layar, vivo Z1 Pro mengusung desain layar terbaru Ultra O Screen yang memiliki ukuran 6.53 inci dengan resolusi FHD+ (2340x1080 pixel) dan rasio aspek 19,5:9, yang membuat sensasi bermain game dan menonton video semakin mengasyikan.
Selain layarnya, tampilan bodi vivo Z1 Pro juga terlihat menarik dengan menampilkan dua pilihan warna yakni Sonic Black dan Sonic Blue. Smartphone terbaru vivo yang mengusung tagline “Powerful Inside” ini juga dikemas dengan Funtouch OS 9, yaitu sistem operasi yang disesuaikan dengan Android Pie 9.0.
Layar Ultra O Screen atau layar berlubang pada vivo Z1 Pro ternyata memiliki kamera depan beresolusi 32MP dengan bukaan lensa f/2.0 dan fitur AI Beauty yang membantu menyempurnakan setiap detail wajah.
Sedangkan pada bagian belakangnya, terdapat teknologi AI Triple Camera dengan kamera utama beresolusi 16MP dan bukaan f/1.78, 8MP dengan bukaan f/2.2 untuk lensa AI Super Wide-Angle, dan 2MP dengan bukaan f/2.4 untuk depth sensor yang memudahkan pengguna menghasilkan foto menarik dan sempurna.
Dapatkan vivo Z1 Pro Sekarang Juga!
Untuk pembelian secara offline dan online, setiap pembelian vivo Z1 Pro akan mendapat bonus kartu perdana prabayar IM3 Ooredoo dengan benefit paket internet gratis 30GB selama 3 bulan, hanya dengan top up Rp 50.000 setiap bulannya. (*)