Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Harga dan Spesifikasi Nokia 7.2: Ponsel Nokia Pertama dengan Triple Kamera dan OS Android 9.0

Nokia kembali merilis ponsel terbaru dengan tampilan yang unik dan menarik dan dilengkapi dengan kamera 48 MP, yaitu Nokia 7.2.

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Sri Juliati
zoom-in Harga dan Spesifikasi Nokia 7.2: Ponsel Nokia Pertama dengan Triple Kamera dan OS Android 9.0
gsmarena.com
Nokia kembali merilis ponsel terbaru dengan tampilan yang unik dan menarik dan dilengkapi dengan kamera 48 MP, yaitu Nokia 7.2. 

TRIBUNNEWS.COM - Pada September 2019 lalu, perusahaan ponsel Nokia kembali merilis ponsel terbarunya.

Nokia kembali merilis ponsel terbaru dengan tampilan yang unik dan menarik dan dilengkapi dengan kamera 48 MP.

Dikutip dari gsmarena.com, ponsel ini meluncurkan Nokia 7,2, ponsel Nokia dengan ketebalan hanya 8,3 mm.

nokia7.2
nokia7.2 (gsmarena.com)

Fisik:

Nokia 7.2 memiliki dimensi ukuran 159.9 x 75.2 x 8.3 mm.

Berat dari ponsel Nokia yang terbaru ini adalah 180g

Pada bagian body ponsel sudah dilengkapi dengan Gorilla Glass 3 pada bagian depan dan belakang ponsel.

Berita Rekomendasi

Untuk area bingkai dari ponsel dilengkapi dengan bingkai berbahan plastik.

Pada bagian layarnya sudah menggunakan IPS LCD layar sentuh dengan 16 juta warna.

Ukuran dari layar adalah 6,3 inci, dengan resolusi 1080 x 2280 pixels.

Selain itu, layar juga sudah dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass 3.

Processor:

Ponsel ini sudah menggunakan OS Android 9.0 (pie).

Chipset dari Nokia 7.2 Qualcomm SDM660 Snapdragon 660.

CPU dari Nokia 7.2 adalah Octa-core (4x2.2 GHz Kryo 260 Gold & 4x1.8 GHz Kryo 260 Silver), sementara GPU nya adalah Andreno 512.

Nokia 7.2
Nokia 7.2

Kamera:

Kamera utama ada pada bagian belakang ponsel, yang terdiri dari 3 bagian kamera.

Kamera utamanya sebesar 48 mega pixels untuk wide angle, 8 MP untuk kamera ultrawide, dan 5 MP untuk kedalaman sensor kamera.

Sementara kamera depan atau kamera selfie sebesar 20 MP.

Fitur pada kamera depan dan belakang Nokia 7.2 ini dilengkapi dengan Zeiss optics.

Video yang dihasilkan dengan kamera utamanya adalah 2160p@30fps, sementara untuk kamera selfie hingga 1080p@30fps.

Baterai:

Baterai dari Nokia 7.2 sudah menggunakan jenis baterai tanam Li-Po dengan daya 3500 mAh.

Pengisian daya ponsel atau Battery Charging dari Nokia 7.2 ini adalah 10W.

Memmory dan RAM:

Memmory Internal 64GB dengan RAM 4GB

Memmory Internal 64GB dengan RAM 6GB

Memmory Internal 128GB dengan RAM 6GB

Nokia 7.2 sudah dilengkapi dengan fitur-fitur ponsel pintar seperti Wi-Fi, Bluetooth, GPS, NFC.

Selain itu, ponsel Nokia yang ini juga sudah menggunakan fitur keamanan dengan sidik jari atau fingerprint.

Ponsel Nokia 7.2 disediakan dalam beberapa warna seperti Cyan Green (Hijau), Charcoal (Abu-abu), Ice (Biru).

Ponsel Nokia terbaru 7.2 dibanderol Rp 4.351.388.

(Tribunnews.com/Oktaviani Wahyu Widayanti)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas