Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Harga dan Spesifikasi Imoo Watch Phone Z6 Terbaru, Dual Kamera dan Flip Mode

Berikut Ini Harga dan Spesifikasi Imoo Watch Phone Z6 Terbaru, Dual Kamera dan Flip Mode

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Daryono
zoom-in Harga dan Spesifikasi Imoo Watch Phone Z6 Terbaru, Dual Kamera dan Flip Mode
tangkap layar imoo.com
Ilustrasi - Berikut Ini Harga dan Spesifikasi Imoo Watch Phone Z6 Terbaru, Dual Kamera dan Flip Mode 

TRIBUNNEWS.COM - Imoo resmi meluncurkan produk barunya di Indonesia, Minggu 17 November 2019 lalu.

Produk tersebut adalah Imoo Watch Phone Z6, jam tangan pintar dengan teknologi khusus untuk anak-anak.

Imoo Watch Phone Z6 di imoo Official Store Tokopedia dibanderol Rp 3.299.000.

Berikut ini harga dan spesifikasi Imoo Watch Phone Z6 dikutip dari laman resminya imoo.com, Minggu (24/11/2019).

Dual Kamera

Z6 dilengkapi dengan kamera ganda beresolusi 5 MP untuk kamera depan dan 8 MP untuk kamera belakang.

Dengan adanya fitur ini, Anda dapat melakukan Video Call dengan anak Anda.

Berita Rekomendasi

Anda juga dapat mengontrol mode dari kamera depan ke kamera belakang melalui aplikasi.

Harga dan Spesifikasi Imoo Watch Phone Z6 Terbaru, Dual Kamera dan Flip Mode
Harga dan Spesifikasi Imoo Watch Phone Z6 Terbaru, Dual Kamera dan Flip Mode (tokopedia.com)

Mode Flip

Keunggulan utama dari Imoo Watch Phone Z6 ini adalah mode flip untuk penggunaan kamera belakang.

Imoo Watch Phone Z6 menjadi jam tangan pintar pertama di dunia yang mengusung mode flip.

Mode flip pada Imoo Watch Phone Z6 hanya bisa digunakan untuk memunculkan kamera belakang.

Mode flip ini sudah melalui 100.000x uji coba.

Casing yang digunakan juga dilindungi dengan lapisan TPU, jadi tidak mudah pecah.

Tahan Air

Selain memiliki mode flip dan dual kamera, Imoo Watch Phone Z6 juga memiliki keunggulan lainnya.

Imoo Watch Phone Z6 ini tahan air, bahkan bisa digunakan untuk berenang dan menyelam hingga kedalaman 20 meter.

Imoo Watch Phone Z6 mendukung jaringan 4G LTE dari seluruh operator Indonesia.

Jika paket data habis, tidak perlu khawatir karena jam tangan ini juga bisa tersambung pada layanan WiFi.

Sama seperti tipe sebelumnya, Imoo Watch Phone Z6 juga dilengkapi dengan GPS yang sangat akurat.

Harga dan Spesifikasi Imoo Watch Phone Z6 Terbaru, Dual Kamera dan Flip Mode
Harga dan Spesifikasi Imoo Watch Phone Z6 Terbaru, Dual Kamera dan Flip Mode ()

Mode Kelas dan Safety Guard

Pada saat pelajaran, Imoo Watch Phone Z6 hanya akan sebagai jam tangan biasa.

Namun, setelah selesai aplikasi fungsi Imoo Watch Phone Z6 akan kembali seperti semula.

Jadi tidak akan mengganggu proses belajar Anak di kelas.

Sedangkan untuk safety guard, orangtua akan menerima notifikasi kapan saja ketika posisi Anak menjauh dari rumah atau sekolah.

Anak Anda akan tetap aman dalam pengawasan Anda.

Performa Kuat

Imoo Watch Phone Z6 dilengkapi dengan Qualcomm Snapdragon.

Hal tersebut dikembangkan untuk menonton Paket POP Stacked, 25% penggunaan daya lebih rendah, serta 30% lebih sedikit volume.

Jam tangan ini dilengkapi dengan Baterai Silicon Anode 680 mAh.

Layar Imoo Watch Phone Z6 menggunakan bahan AMOLED yang dirancang khusus dapat memancarkan sinar biru sehingga melindungi penglihatan anak.

(Tribunnews.com/Lanny Latifah)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas