4 Operator Telekomunikasi Antisipasti Layanan di Natal dan Tahun Baru, Berikut Persiapannya
Operator telekomunikasi telah melakukan persiapan antisipasi melonjaknya penggunaan telekomunikasi untuk Natal dan Tahun Baru
Penulis: Hendra Gunawan
Editor: Muhammad Zulfikar

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM -- Meskipun pandemi Covid-19 belum juga reda, diperkirakan bakal terjadi peningkatan penggunaan layanan telekomunikasi pada masa liburan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.
Operator telekomunikasi telah melakukan persiapan antisipasi melonjaknya penggunaan telekomunikasi untuk Natal dan Tahun Baru.
Berikut persiapan 4 operator telekomunikasi besar di Indonesia.
Memasuki masa liburan perayaan Hari Raya Natal 2021 dan menyambut Tahun Baru 2022 (NARU), pemerintah telah menganjurkan masyarakat untuk tidak melakukan perjalanan dan tetap mematuhi protokol kesehatan demi memutus rantai penyebaran COVID-19 di Indonesia. Indosat Ooredoo, perusahaan telekomunikasi digital terdepan di Indonesia, mengantisipasi peningkatan kebutuhan aktivitas digital pelanggan di masa libur tersebut melalui optimalisasi dan operasional jaringan yang terintegrasi.
Berdasarkan analisa tren yang dilakukan, Indosat Ooredoo memprediksi kenaikan traffic data sebesar 20%-25% dibandingkan hari biasa, dengan peningkatan tertinggi diperkirakan terjadi di wilayah Bodetabek, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Sulawesi Utara. Kapasitas jaringan yang disiapkan adalah 44 PB (Petabyte) per hari, lebih dari cukup untuk melayani puncak lalu lintas data dengan maraknya platform yang menyuguhkan konten video. Memasuki awal masa liburan NARU 2021, Indosat Ooredoo telah mencatatkan kenaikan traffic data sebesar 10% secara nasional.
Director and Chief Operating Officer Indosat Ooredoo, Vikram Sinha, mengatakan, Indosat Ooredoo siap menemani pelanggan mengisi masa liburan akhir tahun mereka dengan jaringan yang handal dan optimal melengkapi beberapa inisiatif digital yang telah diluncurkan.
Baca juga: Layanan 5G Indosat Ooredoo Kini Bisa Dinikmati di Balikpapan
"Kami berharap masyarakat Indonesia dapat mengisi waktu libur mereka bersama keluarga dan orang terdekat dengan hal-hal positif dan tetap menjaga kesehatan di tengah pandemi COVID-19 yang masih melanda Indonesia. Baru-baru ini kami juga telah meluncurkan layanan 5G di kota kelima tahun ini yang menandakan kami siap mendukung transformasi digital Indonesia,” kata Vikram dalam keterangan tertulisnya.
Beberapa aktivitas peningkatan kualitas jaringan dilakukan untuk memastikan pelanggan menikmati pengalaman digital terbaik dengan didukung lebih dari 70 ribu BTS 4G berkualitas video.
Indosat Ooredoo mengaktifkan Command Center fisik terpusat selama perayaan Natal dan Tahun Baru untuk memantau ketersediaan dan kualitas jaringan selama 24/7 yang didukung oleh Network Operation Center berbasis AI/ML (Artificial Intelligence/Machine Learning) dan otomatisasi. Peralatan & dasbor khusus telah disiapkan untuk pemantauan status kinerja jaringan dan pengalaman digital pelanggan secara proaktif.
Command Center juga melakukan pemantauan proaktif terhadap area publik dan pemukiman yang diprediksi akan mengalami lonjakan traffic, seperti tempat rekreasi, jalan utama, jalan tol, rest area, bandara, terminal bus, stasiun kereta api, dan tempat ibadah.
2. Smartfren
Smarfren melakukan peningkatan kapasitas jaringan dan optimasi jaringan guna mengantisipasi potensi kenaikan traffic layanan internet selama hari raya Natal 2021 dan perayaan Tahun Baru 2022. Peningkatan kapasitas ini dilakukan guna memastikan pelanggan tetap mendapatkan koneksi internet terbaik saat berada dalam perjalanan, maupun ketika berada di rumah masing-masing.
Seiring dengan perubahan pola mobilitas masyarakat, pada saat hari raya Natal dan Tahun Baru 2022 diprediksi akan terjadi kenaikan traffic layanan internet dengan kenaikan tertinggi di wilayah pemukiman. Pada saat Natal, kenaikan traffic layanan internet secara nasional diprediksi mencapai 5 - 8 persen dibandingkan hari biasa. Kenaikan traffic tertinggi di masa Natal diperkirakan terjadi di region Jabodetabek dengan peningkatan 10 persen. Sedangkan pada saat tahun baru, diperkirakan kenaikan traffic layanan internet secara nasional mencapai 10-15 persen dibandingkan hari biasa. Sedangkan pada momen tahun baru ini diperkirakan kenaikan traffic tertinggi terjadi di region Jabodetabek persen dengan peningkatan 15 persen.
Agus Rohmat, VP Network Operations Smartfren mengatakan, peningkatan trafik ini didorong oleh perubahan perilaku masyarakat di tengah pandemi COVID-19.
Baca juga: Smartfren dan Investor Abu Dhabi Kembangkan Data Center 1.000 Megawatt
"Banyak sekali kegiatan yang dilakukan secara online, dan hingga sekarang semuanya tetap berlangsung secara online. Seperti pertemuan secara virtual maupun hiburan film dan musik menggunakan aplikasi streaming video, hingga kegiatan sehari-hari lainnya yang banyak memanfaatkan layanan internet,” kata Agus Rohmat.
Guna mengantisipasi potensi kenaikan traffic layanan internet tersebut, Smartfren telah melakukan peningkatan kapasitas jaringan hingga 15 persen secara nasional. Sejumlah wilayah yang diprediksi mengalami peningkatan kebutuhan layanan internet seperti Jabodetabek dan Jawa Tengah juga telah mendapatkan peningkatan kapasitas jaringan hingga 20 persen lebih tinggi dari hari biasa.
Selain peningkatan jaringan, Smartfren telah menggunakan teknologi termutakhir pada seluruh network, yaitu multiple carrier, milimeter wave, small cell, 4x4 MIMO, Beam Forming, Full Duplex, serta 256 QAM. Semuanya berperan dalam memberikan koneksi internet terbaik yang membuat pelanggan mendapat akses berkecepatan tinggi, stabil, serta mencapai 4G+ pada gadget yang mendukung.
3. Telkomsel
Direktur Network Telkomsel Nugroho mengatakan, momen NARU kali ini, Telkomsel sebagai society enabler senantiasa konsisten untuk #BukaSemuaPeluang melalui optimalisasi infrastruktur jaringan broadband agar semua orang bisa tetap terhubung pengalaman digital yang maksimal walau dalam keterbatasan mobilitas.
"Kami juga telah melakukan peningkatan layanan pelanggan, serta menghadirkan program berbagi kebaikan dengan semangat #YangKitaBisa kepada masyarakat membutuhkan, melalui program tanggung jawab perusahaan di momen Natal 2021. Kami ingin terus dapat membuka lebih banyak harapan dalam menyambut Tahun Baru 2022 dengan mendorong komitmen #TerusNyalakanSemangat dalam mendukung pelanggan dalam menyongsong optimisme kebangkitan di tahun depan,” kata Nugroho.
Optimalisasi Jaringan Broadband Terkini untuk Pengalaman Konektivitas Digital yang Maksimal
Guna mengantisipasi lonjakan trafik komunikasi selama momen NARU kali ini, Telkomsel mengambil langkah antisipatif dengan melakukan optimalisasi jaringan, khususnya untuk kenyamanan konektivitas broadband 4G/LTE di 471 Point of Interest (POI) yang tersebar di seluruh Indonesia. POI tersebut mencakup 124 area residensial, 266 area spesial (alun-alun dan pusat perbelanjaan), 5 rumah sakit utama penanganan COVID-19, 6 tempat ibadah, serta 70 titik strategis utama lainnya di tiap provinsi (meliputi titik jalur distribusi logistik seperti bandara, pelabuhan, stasiun, jalan raya utama, rest area, serta fasilitas umum lainnya).
Baca juga: Gelar The NextDev Talent Scouting 2021, Telkomsel Berusaha Cetak Startup Unggulan
Sepanjang momen NARU kali ini, dibandingkan hari biasa, Telkomsel memproyeksikan trafik layanan data (payload) pada momen perayaan Natal 2021 akan mengalami peningkatan sebesar 8,38% dan malam Tahun Baru 2022 akan melonjak hingga 15,08%, dengan total payload diprediksi mencapai 45.877 TB.
Prediksi tersebut juga didorong pada tren perubahan perilaku pelanggan selama masa pandemi sepanjang tahun ini, di mana terjadi pergeseran pemanfaatan akses layanan berbasis digital untuk kebutuhan mendukung aktivitas keseharian, seperti akses layanan media sosial yang diprediksi tumbuh sekira 23,42%, layanan komunikasi (instant messaging dan video conference) melonjak 27,83%, layanan streaming video meningkat sekira 27.44%, layanan mobile gaming melonjak hingga 18,17%, akses browsing naik 27,92%, serta akses layanan e-commerce yang juga tumbuh sekira 67,29%. Sedangkan untuk trafik pada layanan SMS, Telkomsel memprediksi akan terjadi pertumbuhan sebesar 3,25%, dan layanan panggilan suara diproyeksi akan turun 4,5%.
Dalam melakukan upaya penguatan kualitas dan kapasitas hingga cakupan jaringan di POI yang telah ditentukan, Telkomsel mengoperasikan lebih dari 132.000 unit BTS 4G/LTE baru dengan tambahan 53 unit Compact Mobile BTS (COMBAT), meningkatkan kapasitas gateway internet menjadi 7.262 Gbps.
Hingga memperkuat lebih dari 2.300 BTS USO berteknologi 4G/LTE di wilayah 3T (tertinggal, terdepan, dan terluar), dan perbatasan negara, melengkapi lebih dari 247.000 BTS Telkomsel yang sudah beroperasi melayani lebih dari 95% wilayah populasi di seluruh pelosok negeri. Telkomsel secara bertahap dan terukur juga terus mengembangkan jaringan 5G, yang kini telah dapat dinikmati di sejumlah titik tertentu di wilayah DKI Jakarta (Pondok Indah, Widya Chandra, Pantai Indah Kapuk, Kelapa Gading, Menteng, dan kawasan Monas) Banten (BSD dan Alam Sutera), Bandung, Solo, Surabaya, Medan, Batam, Makassar, Balikpapan, dan Bali.
Nugroho lebih lanjut menjelaskan, guna memastikan pelanggan bisa mendapatkan pengalaman menelepon yang lebih baik dan jernih sambil mengakses jaringan broadband, baik itu browsing, gaming, chatting maupun video streaming secara bersamaan, cakupan jaringan VoLTE Telkomsel kini telah dapat dinikmati pelanggan di 320 kabupaten/kota yang tersebar di wilayah Indonesia. Telkomsel terus memperluas kolaborasi bersama mitra gawai untuk mendukung layanan teknologi VoLTE Telkomsel dan kini telah dapat dinikmati di lebih dari 100 tipe smartphone.
Selain itu, Telkomsel telah menjalankan uji jaringan (drive test) dengan total jarak tempuh mencapai 13.503 km, yang juga mencakup 31 ruas tol, termasuk beberapa yang baru beroperasi di wilayah Sumatera, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, hingga Papua, yang memberikan hasil “BAIK” dan siap menyambut momen NARU untuk kenyamanan pelanggan.
Jaminan Ketersediaan Produk, Layanan Pelanggan dan Solusi Digital Bernilai Tambah
Telkomsel menjamin ketersediaan produk dan layanan yang customer-centric bagi pelanggan dengan berupaya memperkuat sinergi dan koordinasi bersama para mitra strategis, yakni mitra distributor atau Telkomsel Authorized Partner, mitra modern channel, mitra outlet/reseller Siaga, Sales Agent, mitra e-commerce, serta mitra perbankan untuk memastikan ketersediaan produk dan layanan Telkomsel melalui berbagai saluran layanan. Seluruh layanan walk-in GraPARI juga tetap beroperasi normal dengan penerapan protokol kesehatan serta penyesuaian jam operasional dengan status Pemberlakuan Pembatasan Aktivitas Masyarakat (PPKM) di tiap wilayah.
4. XL Axiata
Menjelang libur panjang Hari Raya Natal dan pergantian tahun, PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) telah memastikan kesiapan jaringan menghadapi kemungkinan lonjakan trafik di semua layanan. Pada liburan akhir tahun ini diperkirakan akan cukup banyak masyarakat yang memanfaatkannya untuk melakukan perjalanan ke luar kota, terutama ke destinasi wisata di berbagai daerah.
Seiring dengan hal itu, diperkirakan akan terjadi kenaikan trafik penggunaan layanan data dan telekomunikasi pada jaringan XL Axiata.
Direktur & Chief Technology Officer XL Axiata, I Gede Darmayusa memperkirakan selama periode Hari Raya Natal dan Tahun Baru akan terjadi peningkatan trafik sekitar 5 - 10% dibandingkan kondisi normal hari biasa di bulan sebelumnya, dengan asumsi sebagian dari masyarakat akan mulai berani melakukan perjalanan untuk berlibur atau setidaknya pulang kampung.
"Berarti banyak pelanggan akan menggunakan layanan-layanan data guna membagi pelangalaman selama perjalanan liburannya. Sementara itu, kami memperkirakan akses ke layanan video streaming akan meningkat seiring dengan meningkatnya trend berbagi dokumentasi video baik secara langsung atau melalui media sosial.”
Pada tahun-tahun sebelumnya sebelum mengalami masa Pandemi Covid-19, di sepanjang libur akhir tahun di mana kedua hari besar tersebut berada, trafik layanan, terutama data selalu meningkat secara signifikan.
Baca juga: Kesiapan XL Layani Pelanggan Jelang Libur Natal dan Tahun Baru
Pada dua tahun terakhir, trafik data hanya meningkat sekitar 3% dibandingkan trafik hari normal di bulan sebelumnya, karena adanya larangan/pembatasan mobilitas masyarakat terkait pencegahan penyebaran pandemi Covid-19.
Menurut Gede, untuk memastikan pelanggan mendapatkan layanan yang terbaik, XL Axiata telah menyiapkan jaringan dengan kapasitas sebesar 2x lipat dari hari normal.
Tim XL Axiata juga sudah mengidentifikasi kota-kota yang rawan dengan lonjakan trafik, selain juga fokus di area residensial. Kota-kota tersebut terutama yang berada di jalur utama mudik, seperti Bandung, Cirebon, Semarang, Yogyakarta, hingga Surabaya dan Malang.
Selain itu juga Merak, Bandar Lampung, hingga Palembang di jalur Jawa ke Sumatera.
Tim XL Axiata juga sudah menyiapkan rekayasa pengalihan atau pemecahan trafik jika terjadi kepadatan di suatu area. Dengan demikian, lonjakan trafik di suatu lokasi tidak akan menyebabkan penurunan kualitas layanan kepada pelanggan. Selain itu, performa jaringan data juga akan terbantu oleh selesainya fiberisasi di ratusan kota di berbagai daerah, baik di sebagian besar Jawa dan luar Jawa.
Selanjutnya, persiapan lain berupa pengerahan tidak kurang dari 16 unit mobile BTS (MBTS) di berbagai titik lokasi yang membutuhkan dukungan penguatan kualitas sinyal, terutama di wilayah Sumatera, Jawa, Bali, dan Lombok. Titik-titik lokasi yang dimaksud antara lain meliputi jalur transportasi utama, lokasi tujuan wisata, pusat keramaian, hingga terminal bus, stasiun kereta, serta bandar udara.
“Kami juga telah menyiapkan antisipasi jika sewaktu-waktu terjadi accident yang tidak terduga, seperti misalnya banjir, gempa bumi, dan sebagainya yang sifatnya bencana, yang berpotensi menyebabkan putusnya pasokan listrik ke BTS-BTS. Untuk itu, tim kami di lapangan akan standby 24 jam selama masa libur ini, selain juga ada tim yang terus memantau kondisi jaringan di seluruh wilayah layanan XL Axiata melalui pusat monitoring kualitas layanan XL Axiata - Customer Experience and Service Operation Center (CE&SOC) yang berada di kantor pusat di Jakarta.”