Ponsel Lipat Pertama OnePlus Mendebut di Kuartal III 2023
OnePlus akan merilis ponsel lipat pertamanya pada kuartal III tahun ini.
Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mikael Dafit Adi Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM, BEIJING – Produsen smartphone asal China, OnePlus, akan merilis ponsel lipat pertamanya pada kuartal III tahun ini.
Pernyataan tersebut disampaikan Presiden dan COO OnePlus Kinder Liu dalam sebuah diskusi di Mobile World Congress (MWC) 2023, Selasa (28/2/2023).
“Ponsel lipat pertama kami akan menawarkan pengalaman khas OnePlus yang cepat dan lancar. Ini harus menjadi ponsel andalan yang tidak menetap karena bentuk lipatnya, baik dari segi desain industri, teknologi mekanik, dan aspek lainnya,” kata Liu, melansir dari laman Gadgets360.
Sebelumnya, OnePlus telah memamerkan sekilas ponsel lipatnya tersebut di acara Cloud 11 awal Februari lalu.
Menurut sebuah laporan, ponsel lipat pertama OnePlus akan menampilkan layar 2K, mirip dengan layar Samsung Galaxy Z Fold 4.
Laporan sebelumnya juga menyebut perusahaan akan meluncurkan dua model ponsel lipat yakni OnePlus V Flip dan OnePlus V Fold.
Baca juga: OnePlus Pamer Teknologi Active CryoFlux di MWC 2023
Terlepas dari itu, OnePlus akan membagikan detail lengkap tentang ponsel lipatnya tersebut dalam beberapa bulan mendatang.
Prototipe OnePlus 11 Mendebut di MCW 2023
Di perhelatan MWC 2023 pembuat ponsel pintar itu juga memperkenalkan prototipe dari smartphone OnePlus 11.
Dilansir dari Gizmochina, ponsel kelas atas ini hadir dengan spesifikasi dan fitur terbaik serta dilengkapi dengan teknologi Active Cryoflux.
Baca juga: OnePlus 11 Siap Diperkenalkan di China Awal Tahun Depan
Teknologi ini diklaim dapat menurunkan suhu hingga 2,1 derajat Celcius dan meningkatkan frame rate hingga 3-4 fps saat digunakan untuk bermain game.
Active CryoFlux juga dapat menurunkan suhu hingga 1,6 derajat Celcius saat mengisi daya baterai.
Ini merupakan sistem pendingin canggih yang terdiri dari dua piezoelectric ceramic micropump (pompa mikro piezoelektrik), di mana sisi tengah terhubung ke saluran pipa yang diapit diafragma atas dan bawah.
Dua unit micropump dipasang dalam sebuah celah kecil berukuran dari 0,2 cm kubik dan berfungsi untuk mengalirkan cairan pendingin tanpa membuat perangkat lebih berat dan tebal.