Pengguna PeduliLindungi Perlukah Instal Ulang dan Buat Akun Baru di SATUSEHAT?, Ini Jawaban Kemenkes
Simak penjelasan apakah perlu Instal Ulang dan buat akun baru di SATUSEHAT jika pasang PeduliLindungi di HP, simak penjelasan kemenkes berikut ini.
Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Daryono

TRIBUNNEWS.COM - Berikut penjelasan apakah perlu Instal Ulang dan buat akun baru di SATUSEHAT jika sudah pasang PeduliLindungi di HP.
Diketahui aplikasi PeduliLindungi, secara resmi berganti menjadi SATUSEHAT Mobile mulai, Rabu 1 Maret 2023.
Pengguna aplikasi PeduliLindungi, dapat bermigrasi menggunakan SATUSEHAT untuk menikmati layanan yang lebih lengkap dibanding sebelumnya.
Lantas perlukah pengguna PeduliLindungi menginstal ulang dan membuat akun baru di aplikasi SATUSEHAT?
Berdasarkan unggahan Instagram @pedulilindungi.id milik Kementerian Kesehatan (Kemenkes) pada hari ini, Kamis (3/3/2023), jawabannya adalah tidak.
Dalam postingan @pedulilindungi.id, dijelaskan bahwa pengguna PeduliLindungi hanya perlu mengupdate aplikasi yang sudah terpasang.
Baca juga: KAI: Penumpang Bisa Bawa Bukti Vaksin Jika SatuSehat Mobile Terkendala saat Boarding
Lalu berikan persetujuan untuk dapat mengakses SATUSEHAT Mobile di ponsel.
Jika sudah selesai mengupdate menjadi SATUSEHAT Mobile, pengguna cukup login dengan nomor HP atau email yang sebelumnya terdaftar di PeduliLindungi.
Per 1 Maret 2023, pengguna IOS maupun Android, dapat mengupdate PeduliLindungi menjadi SATUSEHAT Mobile.
"Mulai 1 Maret, aplikasimu resmi bertransformasi menjadi SATUSEHAT Mobile. Kamu tidak perlu instal ulang dan membuat akun baru."
"Cukup lakukan update aplikasi, kemudian berikan persetujuan akses dan login ke SATUSEHAT Mobile dengan akun yang terdaftar di PeduliLindungi."
"Pengguna iOS dan Android dapat mengupdate aplikasi menjadi SATUSEHAT Mobile pada 1 Maret 2023," tulis keterangan di akun @pedulilindungi.id, hari ini.
Baca juga: Cara Update Aplikasi PeduliLindungi ke SATUSEHAT Mobile, Simak Panduan Berikut Ini
Cara Update Aplikasi PeduliLindungi Jadi SATUSEHAT Mobile
1. Buka Play Store atau App Store
2. Pada kolom pencarian, ketik "SATUSEHAT Mobile"
3. Setelah muncul, tekan tombol "Update"
4. Jika sudah diupdate, kamu dapat membuka aplikasi SATUSEHAT Mobile di ponsel
5. Isi "Syarat Penggunaan" yang perlu dibaca dan setujui sebelum mengakses aplikasi SATUSEHAT Mobile, jika sudah klik centang
6. Masukkan nomor HP atau email yang telah terdaftar sebelumnya untuk login SATUSEHAT.
7. Masukan kode OTP yang dikirim melalui Whatsapp pada nomor atau email
8. Selesai dan aplikasi dapat digunakan.
Terdapat beberapa perbedaan fitur pada aplikasi PeduliLindungi dengan SATUSEHAT Mobile, berdasarkan penelusuran Tribunnews.
Baca juga: Pencatatan Status Gizi Balita Dipermudah, Kemenkes: Melalui Chatbot WA, Terhubung ke Aplikasi ASIK
Perbedaan Fitur PeduliLindungi dengan SATUSEHAT Mobile
1. Fitur pada PeduliLindungi
- Vaksinasi Covid-19
- Hasil tes antigan dan PCR
- Pindai QR code untuk check-in
2. Fitur pada SATUSEHAT Mobile
Fitur-fitur lama yang tersedia di PeduliLindungi masih tersedia, namun terdapat beberapa kelengkapan yang memudahkan penggunanya.
Pada SATUSEHAT Mobile ini menghadirkan fitur terbaru yaitu bernama "Resume Medis".
Fitur ini nantinya dapat mencatat dan memonor kondisi kesehatan masing-masing orang.
Terdapat 4 kondisi yang dicatat dalam fitur tersebut, di antaranya:
- Pengukuran tubuh (tinggi dan berat badan)
- Tekanan darah
- Gula darah
- Detak jantuk
Lebih lanjut ada beberapa informasi mengenai kurva kesehatan, analisis dan rekomendasi untuk diambil tindakan.
Selain fitur Resume Medis, terdapat Pelayanan Kesehatan dan Cari Rawat Inap.
Fitur Pelayanan Kesehatan dapat digunakan untuk mendaftar lab pemeriksa PCR dan Antigen.
Sedangkan fitur Cari Rawat Inap, dapat digunakan untuk mencari referensi fasilitas kesehatan di seluruh daerah di Indonesia.
Pengguna dapat mencari dengan memilih tempat tidur, provinsi dan kabupaten kota terdekat.
(Tribunnews.com/Muhammad Alvian Fakka)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.