Ikuti Perkembangan Teknologi Digital, Dua Perusahaan Sinergi Penuhi Kesejahteraan Karyawan
Perkembangan teknologi digital telah membawa transformasi dalam berbagai sektor, termasuk solusi keuangan
Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perkembangan teknologi digital telah membawa transformasi dalam berbagai sektor, termasuk solusi keuangan untuk pemenuhan kesejahteraan para karyawan.
Melihat hal itu, Valdo Inc melalui aplikasi AkuMaju berkolaborasi dengan perusahaan financial aggregator yang tercatat di OJK IKD, PT Indoartha Perkasa Sukses (OTTO) membuat fasilitas Employee E-wallet untuk memudahkan karyawan dalam pengajuan EWA (Earned Wage Access).
CEO of Valdo Inc., Mark P. Eliasaputra mengatakan, fitur EWA di aplikasi AkuMaju memungkinkan karyawan mengambil sebagian penghasilan mereka lebih awal sebelum waktu gajian, kapan saja dan tanpa jaminan.
Baca juga: Tingkatkan Geliat UMKM Papua Barat di Ekosistem Digital, Kemendag Gelar Webinar Gernas BBI dan BWI
"Kolaborasi ini merupakan wujud dari misi Valdo Inc. untuk terus meningkatkan inovasi layanan dalam solusi pengelolaan karyawan," ujarnya dalam keterangannya, Kamis (15/6/2023).
CEO OTTO, Denny Dilham menyatakan, perusahaan ingin membantu pertumbuhan ekosistem digital di lingkungan kerja dan menjangkau masyarakat yang lebih luas, khususnya para karyawan.
"Ke depannya, kami akan terus melakukan pengembangan ke beragam produk digital baik finansial maupun non-finansial yang sesuai dengan kebutuhan para karyawan," paparnya.