Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Harga HP Poco C65 Dibanderol Mulai Rp1.449.000, Simak Spesifikasinya

Harga HP Poco C65 dibanderol mulai Rp1.449.000. Ada dua pilihan warna ungu dan hitam. Berikut ini spesifikasinya.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Sri Juliati
zoom-in Harga HP Poco C65 Dibanderol Mulai Rp1.449.000, Simak Spesifikasinya
po.co
Poco C65. --- Berikut ini harga dan spesifikasi Poco C65. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini harga HP Poco C65 di Indonesia.

Harga Poco C65 dibanderol mulai dari Rp1.449.000 hingga Rp 1.749.000.

Untuk varian Poco C65 6/128 GB, harganya Rp1.449.000 dan untuk varian 8/265 GB harganya Rp1.749.000.

HP Poco C65 menyediakan pilihan warga hitam dan ungu.

Bagi Anda yang tertarik dengan HP Poco C65, simak spesifikasinya di bawah ini, dikutip dari laman resmi POCO, po.co.

Baca juga: Poco C65 Resmi dengan Chipset MediaTek Helio G85, Kamera 50 MP, dan Baterai 5000 mAh

Tampilan

Poco C65 memiliki ukuran 168 x 78 x 8,1 mm.

Berita Rekomendasi

Smartphone ini dilengkapi dengan layar Gorilla glass, bingkai plastik, dan belakang plastik.

HP Poco C65 memiliki dua pilihan warna yaitu ungu dan hitam.

Pada layar depan terdapat satu kamera selfie dengan desain tetesan air.

Sedangkan pada bagian belakang terdapat dua kamera besar pada bagian kiri atas.

Poco C65
Poco C65 (po.co)

Baca juga: Poco F5 Resmi Debut di Indonesia, Ini Spesifikasi Lengkap dan Harganya

Performa


Poco C65 menggunakan prosesor MediaTek Helio G85.

Selain itu, smartphone ini menggunakan CPU Arm Cortex-A75 @ 2.0GHz dan Arm Cortex-A55 @ 1.8GHz.

Poco C65 diklaim dapat mengakses aplikasi tanpa hambatan.

Kamera

Poco C65 menyediakan satu kamera depan dengan resolusi 8 MP.

Sedangkan dua kamera memiliki resolusi 50 MP untuk kamera utama dan 2 MP untuk kamera makro.

Selain itu, Poco C65 menghadirkan berbagai fitur seperti HDR, Night-mode, Time-lapse, dan Film Camera.

Pengguna dapat mengambil gambar atau video dengan jernih.

Poco C65
Poco C65 (po.co)

Baca juga: Harga HP POCO X5 Pro 5G di Indonesia Dibanderol Mulai Rp3,7 Jutaan, Simak Spesifikasinya

Baterai

Poco C65 ditenagai dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh.

Smartphone ini didukung dengan pengisian daya 18W, yang dijual secara terpisah.

Adaptor daya 10W disertakan dalam kotak.

Poco C65 ini menggunakan USB tipe-C.

Penyimpanan

Poco C65 menyediakan dua pilihan penyimpanan.

Pengguna dapat memilih varian 6GB+128GB atau 8GB+256GB.

Poco C65 mendukung penyimpanan eksternal yang diperluas hingga 1TB.

(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)

Artikel lain terkait Poco C65

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas