Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bisa Ikut Membantik Sendiri

BERWISATA sambil belanja batik. Itulah yang ditawarkan Kampoeng Batik Kauman Pekalongan, Jawa Tengah.

Penulis: M. Ismunadi
Editor: Prawira
zoom-in Bisa Ikut Membantik Sendiri
TRIBUNNEWS.COM/DANY PERMANA
Membatik. 

Wisata Batik di Pekalongan

BERWISATA sambil belanja batik. Itulah yang ditawarkan Kampoeng Batik Kauman Pekalongan, Jawa Tengah.  Di tempat itu tidak hanya bisa melihat dari dekat proses pembuatan batik, tapi juga bisa belajar untuk membuat batik sendiri.

Kampoeng Batik Kauman cukup mudah dijangkau pengunjung. Pasalnya daerah yang diisi sekitar kurang lebih 50 penguasaha batik itu berlokasi tidak jauh dari Alun-alun Pekalongan.
Selain bisa disusuri dengan kendaraan roda empat, Kampoeng Batik juga bisa dicapai hanya berjalan kaki dari Alun-alun Pekalongan.

Sebuah tempat yang menawarkan wisata sekaligus belanja batik di Kampoeng Batik Kauman adalah Griya Batik Mas. Toko yang dikelola M Hisyam Diputra itu tepatnya berada di Gang 1, Kampoeng Batik Kauman.

Hisyam mewarisi toko tersebut dari kedua orang tuanya yang sudah sejak lama menggeluti usaha tersebut. Hisyam menjelaskan batik sebenarnya sudah menjadi kerajinan masyarakat Pekalongan sejak 1977.

Usaha batik di Pekalongan pun semakin berkembang seiring terbentuknya Kampoeng Batik Kauman pada 2007. Wilayah itu dipayungi sebuah paguyuban yang terdiri dari para pengusaha batik.

Menurut Hisyam, Kampoeng Batik Kauman tidak semua berisi pada pembuat batik. Ada juga pengusaha yang hanya menyediakan alat-alat dan bahan warna untuk membatik. Selain itu ada juga berperan untuk membungkus batik yang kemudian dikirim ke berbagai daerah di Indonesia.

BERITA TERKAIT

Di Griya Batik Mas, pengunjung tidak hanya bisa memilih produk batik yang dipajang di bagian depan bangunan dengan desain modern tersebut. Melongok ke bagian belakang, bangunan yang dirombak pada tahun lalu tersebut, pengunjung bisa mendapati proses pembuatan batik.

"Mulai dari batik tulis, cap, printing, hingga proses rendam," kata Hisyam. Untuk produk-produk batik yang dihasilkannya, Hisyam menuturkan baju-baju batik yang dipajang di etalase tokonya tidak hanya hasil kreasi sendiri.

Griya Batik Mas juga menerima pesenan kreasi pelanggan. Tidak jarang, menurut Hisyam, seorang pelanggan memberikan gambar atau motif batik yang diinginkannya dan kemudian dibuat Griya Batik Mas.

Selain menjajakan baju batik dengan model-model modern, Griya Batik Mas juga menyediakan berbagai pernak-pernik yang bercorak batik. Pernak-pernik itu seperti sandal, tas, dan gantungan kunci. (m ismunadi)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas