Unggah Foto Kuliner Chanel Coffee and Food Denpasar di Sosmed, Langsung Didiskon 15 Persen!
Chanel Coffee and Food, begitulah tempat ini disebut. Konsepnya sport bar, berlokasi di pusat kota Denpasar, Bali.
Editor: Agung Budi Santoso
Laporan Wartawan Tribun Bali, Cisilia Agustina
TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Satu tempat nongkrong dengan konsep sport bar hadir di kawasan Denpasar.
Chanel Coffee and Food, begitulah tempat ini disebut.
Letaknya pun cukup strategis di pusat kota, yakni di Jalan Tukad Musi No. 8, Denpasar, Bali.
Dan, untuk patokannya, tempat ini dapat dijangkau kurang lebih 30 meter sebelah selatan Gereja Katedral, Renon.
Tempat ini cukup menarik perhatian dengan dominasi warna oranye yang membalut dinding bangunan.
Suasana tempat nongkrong di Chanel Coffee and Food, Denpasar (Tribun Bali/ Cisilia Agustina)
Nuansa sport pun langsung tampak dari dekorasi berupa gambar logo-logo klub sepak bola yang memenuhi dinding bar Chanel Coffee and Food.
Cukup kontras dengan konsep sport yang diusung, ada juga sentuhan vintage tampak disisipkan untuk interior ruangan.
Dengan suasana yang santai, sang pemilik Made Arsana ingin para tamu yang datang ke kafe kecilnya ini merasa seperti berada di rumah sendiri.
“Biar orang ke sini ada suasana yang berbeda. Dan orang bisa nongkrong, nonton, jamming dengan santai di sini, pokoknya seperti di rumah sendiri,” ujar pria yang mengawali karirnya sebagai bartender ini.
Ya, untuk fasilitas, Chanel menyediakan beberapa saraana penunjang sesuai konsep yang diusungnya.
Seperti untuk menonton acara-acara yang sifatnya olahraga, khususnya tiap ada liga atau pertandingan sepak bola.
Ada juga satu panggung kecil untuk jamming dan akustikan para pengunjungnya.
Dan, untuk sajiannya pun Made menawarkan pilihan yang cukup beragam, baik dari menu makanan dan juga minumannya.
Seperti pada menu makanan, Chanel memiliki beragam varian, mulai dari sajian lokal hingga western yang dapat dinikmati para pengunjungnya.
“Kalau untuk makanannya kami sajikan beragam. Ada yang spesial dan cukup dicari oleh anak-anak muda di sini untuk kategori main course, yaitu Chicken Steak,” ujar Made.
Steak ala Chanel Coffee and Food, Denpasar (Tribun Bali/ Cisilia Agustina)
Sementara untuk yang lainnya yang juga tak kalah spesial, ada Mayo Fruit Salad, Sup Jamur, Chocolate Fondue, Fried Crispy Banana dan masih banyak lagi, begitu menurut Made.
Karena untuk penentuan menu di Chanel sudah melalui penyeleksian terlebih dahulu, yang mana memilki daya jual yang bagus itulah yang ditwarkan.
“Semua sih yang spesial kami sajikan di sini. Kalau setiap ada menu baru, bagus penjualannya kami lanjutkan. Jadi yang ada di menu sekarang sudah pasti yang spesial,” ujarnya sambil melempar tawa.
Tak kalah bervariasi dari menu makanan, Chanel Coffee and Food juga menawarkan beragam jenis minuman.
Mulai dari kopi, jus, smoothie hingga mocktail disuguhkan dari area bar di sini.
Yang cukup spesial, menurut Made adalah sajian mocktail-nya.
Ada banyak varian mocktail yang ditawarkan di sini.
Kurang lebih 20 jenis mocktail ditawarkan oleh Chanel Coffee and Food.
Yang tak kalah spesial juga hadir dari menu smoothie-nya.
Selain karena menggunakan resep sendiri, penamaannya pun unik karena menggunakan nama-nama klub sepak bola sesuai tema sport bar yang diusung di sini.
Unggah Selfie di Sosmed, Dapat Diskon 15 Persen
Selain menyuguhkan makanan dan minuman yang akan menggoyang lidah, Chanel Coffee and Food juga memilki serangkaian promosi guna menarik pengunjung untuk datang ke sini.
Promo berbeda disuguhkan setiap harinya di kafe tersebut.
Untuk hari Senin misalnya, para pengunjung bisa mendapatkan potongan harga sebesar 15 persen.
Syaratnya pun tidak sulit, yakni cukup dengan check in dan mengunggah foto selfie selama berada di Chanel Coffee and Food lewat media sosial.
Antara lain lewat akun facebook, path, twitter dan instagram.
Dan, bagi yang ingin menikmati minuman spesial Chanel, yakni “Chanel Special” dapat memperolehnya secara gratis.
Aneka sajian di Chanel Coffee and Food, Denpasar (Tribun Bali/ Cisilia Agustina)
Caranya adalah dengan mengajak 5 orang teman untuk datang dan makan serta minum di Chanel Coffee and Food.
Bertajuk Wednesday B’day, setiap Rabu ada kejutan spesial untuk mereka yang berulang tahun dan datang ke Chanel di hari tersebut.
Untuk mereka yang berulang tahun di rentang usia 17 - 24 tahun di hari Rabu, akan mendapatkan Triple Ice Cream ala Chanel secara gratis.
Sementara itu, di hari Kamis, Chanel menawarkan makanan dan minuman secara gratis.
Dengan syarat para pengunjung mengunggah foto selama di Chanel lewat Path dan mendapatkan 50 hati pada moment tersebut.
Di hari berikutnya, yakni setiap Jumat, bagi mereka yang mengunggah foto selama di Chanel lewat akun sosmed facebook dan mendapatkan 100 likes, mereka dapat menikmati hot choice secara gratis.
Dan dua aktivitas tidak kalah menarik dari promosi dihelat setiap akhir pekan, yakni pada Sabtu dan Minggu.
Setiap Sabtu, tempat ini mengadakan acoustic competition.
Tidak hanya untuk kompetisi, bagi mereka yang ingin jamming di sini pun diperkenankan tampil di panggung Chanel.
“Nanti yang menang di kompetisi akustik ini bisa tampil jadi guest star di Chanel setiap Sabtu selama satu bulan,” ujar Made.
Untuk hari Minggu, bagi mereka yang ingin belajar menjadi barista atau bartender, bisa di Chanel.
Dengan tanpa pungutan, alias gratis, mereka bisa belajar teknik-teknik meracik kopi dan juga mocktail, setiap Minggu dari pukul 17.00 – 19.00 Wita.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.