Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ayam Taliwang Putera Lombok, Bintaro, Pedasnya Bikin Lidah Bergoyang

Makan di sini, dijamin keringat Anda akan mengucur deras karena banyak masakan yang bercampur dengan terasi dan cabai.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Ayam Taliwang Putera Lombok, Bintaro, Pedasnya Bikin Lidah Bergoyang
Kontan/Surtan Siahaan
Menu restoran yang terletak di Ruko Kebayoran Arcade I C3-36 Sektor 7, Bintaro Jaya, Tangerang Selatan ini didominasi masakan khas Lombok, seperti ayam taliwang, sate rembiga, dan iga bakar. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Restoran satu ini sepertinya layak jadi pilihan tempat makan siang Anda. Bersih dan nyaman, makanannya sedap dan yang paling penting khas Indonesia.

Namanya Putera Lombok. Sesuai dengan judulnya, daftar makanan di restoran yang terletak di Ruko Kebayoran Arcade I C3-36 Sektor 7, Bintaro Jaya, Tangerang Selatan ini didominasi masakan khas Lombok, seperti ayam taliwang, sate rembiga, dan iga bakar.

Tersedia juga sayur khas Lombok yang segar dan pedas seperti plecing kangkung lombok dan baberuk terong.

Dijamin keringat Anda akan mengucur deras karena banyak masakan yang bercampur dengan terasi dan cabai.

Lagipula, untuk mencapai tempat ini tidak susah, kok. Jika datang dari arah Jalan Tol Jakarta-Serpong, Putera Lombok bisa diakses melalui Jalan Bintaro Jaya Boulevard.

Posisi restoran ini berada di kiri jalan sekitar 3 kilometer dari pintu keluar tol. Sebagai penanda, Ruko Kebayoran Arcade I berada di depan SD Penabur.

Berita Rekomendasi

Jika Anda pengguna transportasi umum, tempat ini juga mudah dijangkau. Gunakan KRL dan turun di Stasiun Jurangmangu. Dari pintu stasiun, tempat sasaran Anda bisa ditempuh menggunakan ojek hanya dalam waktu 5 menit.

Bicara soal interior, kedai dua lantai ini punya gaya modern dengan sentuhan tradisional. Di setiap lantai terdapat pendingin udara.

Jika datang dalam rombongan, Anda bisa memilih meja besar dengan kursi kayu panjang. Jika sudah dapat meja, segera saja pesan makanan Anda.

Saran saja, jangan lewatkan Ayam bakar taliwang yang merupakan jagoan tempat ini. Untuk sayur, plecing kangkung dan beberuk terong layak dijajal.

Oh, iya, karena semua masakan agak garang, pesan es yang bisa menyegarkan tenggorokan. es jeruk kelapa atau es markisa bisa jadi pilihan.

Meski semua masakan di sini baru dibuat setelah ada order, Anda tidak perlu tunggu berlama-lama. Dalam waktu 10 menit, pesanan sudah tersaji.

Heni, pelanggan Putera Lombok, menyebut Ayam Bakar Taliwang merupakan makanan favoritnya di tempat ini.

Meski sudah banyak restoran menyajikan menu serupa, Heni menilai, rasa bumbu dan terasi di tempat ini sangat khas dan otentik.

Ayamnya Taliwangnya paling enak di sekitar Bintaro, tutur Heni menjadi pelanggan tempat ini sejak baru buka, dua tahun lalu.

Irawan (31) pemilik restoran ini mengaku resep Ayam Bakar Taliwang bukan berasal dari Taliwang melainkan warisan turun temurun di keluarganya.

Meski tidak punya sejarah bisnis kuliner, keluarga Irawan yang berasal dari Lombok senang memasak. Keistimewaan menu-menu di restorannya diakuinya berasal dari bahan yang segar dan asli.

Irawan bahkan mendatangkan bahan kunci dari Lombok seperti kangkung, terasi, dan cabai.

Setiap tiga hari sekali, bahan bahan tersebut datang dari Lombok. Ayam juga sehari habis. Kalau ikan harus masih hidup saat dipotong, ujar dia.

Meski tidak mau banyak membuka cerita soal resep, Irawan menjelaskan, restorannya tidak meninggalkan cara tradisional, seperti menggunakan arang batok untuk membakar ayam.

Cara mengolahnya juga khusus sehingga ia menjamin daging ayam tetap empuk meski dalam kondisi dingin. Untuk mencicipi seekor Ayam Bakar Taliwang Anda harus merogoh kocek Rp 60.000.

Sedang beberuk terong bisa ditebus Rp 20.000 per porsi. Harga sate rembiga Rp 35.000 dan gurame bakar taliwang Rp 65.000 per porsi. (Surtan Siahaan)


Putera Lombok
Ruko Kebayoran Arcade I C3-36 Sektor 7, Bintaro Jaya, Tangerang Selatan

Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas