Nasi Gila Taman Situ Lembang, Disebut-sebut Sebagai Nasi Gila Terenak di Jakarta
Nasi Gila terdiri dari campuran sosis, telur, ayam yang digoreng pakai bumbu khusus kemudian ditaburi di atas nasi putih.
Penulis: Reynas Abdila
Editor: Malvyandie Haryadi
Sementara untuk bumbu-bumbu penyedapnya dilengkapi kemiri, bawang putih, penyedap rasa sapi, kecap asin, saos inggris, dan kecap manis berpadu jadi satu.
Harga Ekonomis
Kuliner malam di sudut-sudut kota lah yang menjadi tujuan utama para pemburu panganan PKL.
Selain harganya yang ekonomis juga rasanya menjajikan maka tak heran lapak pedagang emperan selalu ramai pengunjung.
Seporsi Nasi Gila dibandrol Rp 15.000 dengan ukuran lumayan banyak ditemani kerupuk.
Sedangkan untuk menu lebih mahal ada Nasi Goreng Kambing yang dihargai Rp 25.000 dan Nasi Goreng Rp 15.000.
Terdapat juga pedagang makanan lainnya yang mangkal di Taman Situ Lembang antara lain mi ayam, ketoprak, dan minuman ringan.
Taman Situ Lembang beroperasi dibuka untuk umum yang tutup pada pukul 19.00 WIB.
Para PKL kemudian berpindah lokasi ke Taman Suropati sekira 100 meter dari Taman Situ Lembang hingga larut malam.
Di lokasi Taman Suropati lebih ramai pada malam hari yang dikunjungi berbagai komunitas dan juga anak-anak muda yang tengah memadu kasih.