Jalan-jalan Ke Mana? Ini Nomor-nomor Telepon Taksi, Bandara, Stasiun dan City Tour Jakarta
Mau jalan-jalan ke mana? Ini nomor-nomor telepon taksi Bluebird, Bandara Halim dan Soetta serta City Tour di Jakarta.
Penulis: Reynas Abdila
Editor: Agung Budi Santoso
Pilihan lain adalah Lion Air, SriwijayaAir, Citilink, Batik Air serta masih banyak lagi yang lainnya.
Sementara maskapai penerbangan internasional yang terbang ke Jakarta yakni Air Asia, Air China, Eva Airlines, KLM, Korea Airlines, Singapore Airlines, Thai Airlines, dan Tiger Airways
Transportasi umum berbasis darat yang direkomendasi selanjutnya yakni Taksi Blue Bird atau Silver Bird untuk mengantarkan Anda ke tempat tujuan.
Tetapi tidak ada salahnya menjajal jasa transportasi online Gojek yang dapat Anda pesan melalui selular dengan mendownload aplikasinya terlebih dahulu.
Ada juga kendaraan umum antik milik Jakarta yang masih bertahan hingga saat ini seperti bajay, bemo, delman, dan ojek sepeda.
Para seniman bercengkerama di Pasar Seni, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (22/8/2015). Pengelola dan para seniman yang bermarkas di kawasan ini terus berkreasi untuk meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap seni. (Warta Kota/alex suban)
Bagi wisatawan yang ingin menikmati atraksi budaya atu berkunjung ke tempat sejarah museum, Jakarta menyiapkan transportasi gratis yang beroperasi di pusat Jakarta yaitu City Tour Bus.
Inilah informasi mengenai transportasi di Jakarta yang dapat dicatat:
Blue Bird & Pusaka
T (62-21) 79171234/7941234 | W www.bluebirdgroup.com
Halim Perdanakusuma Airport
Jl. Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur | T (62-21) 80999200
Soekarno-Hatta International Airport
Jl. Bandara-Soekarno Hatta, Cengkareng | (62-21) 500138
Stasiun Kereta Gambir
Jl. Medan Merdeka Timur Nomor 27, Jakarta Pusat | T (62-21) 3862361
City Tour Bus Jam Operasional
Senin-Sabtu pukul 09.00 WIB - 19.00 WIB
Minggu 12.00 WIB - 19.00 WIB